TRIBUN-VIDEO.COM - Seusai memberi ucapan selamat atas kemanangan Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024, NasDem kembali disorot.
Pasalnya, pada Jumat (22/3/2024) siang, NasDem menggelar pertemuan dengan sang presiden terpilih.
Pertemuan tersebut berlangsung di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta.
Baca: Kata Prabowo saat Ditanya soal Ajak Ketum NasDem Gabung Kabinetnya, Surya Paloh Salah Tingkah
Dikutip dari Tribunnews, Surya Paloh mengungkapkan pertemuan itu merupakan silaturahmi atas hubungannya yang sudah terjalin sejak lama.
Ketua Umum Partai NasDem itu mengatakan, hubungan personalnya dengan Prabowo sudah terjalin selama hampir 40 tahun.
"Kunjungan ini adalah kunjungan silaturahmi mengingat sebuah perjalanan panjang di antara hubungan personal kami berdua, tidak kurang hampir 40 tahun."
Dalam konferensi pers, Surya Paloh pun kembali memberikan ucapan selamat pada Prabowo yang memenangi kontestasi Pilpres 2024.
Kemudian, Prabowo Subianto pun buka suara terkait pertemuannya dengan Surya Paloh hari ini.
Baca: Momen Prabowo Disambut Karpet Merah dan Pelukan Hangat Surya Paloh seusai Menang Pilpres
Ia menyebut, pertemuan itu sebagai bentuk terima kasihnya atas ucapan selamat dari NasDem.
Lebih lanjut, Prabowo berharap agar dirinya dan NasDem bisa bersama-sama membangun Indonesia menjadi lebih baik. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Bertemu dengan Prabowo, Surya Paloh: Perjalanan Panjang Hubungan 40 Tahun
# TRIBUN VIDEO UPDATE # Prabowo # Surya Paloh # NasDem
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.