DITEGUR KPI karena Dianggap Pakai Busana Perempuan, Ivan Gunawan 'Ngamuk' Beri Tanggapan Tegas

Editor: Wening Cahya Mahardika

Reporter: Feba Fadhiliana

Video Production: Anggraini Puspasari

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Beginilah penampilan Ivan Gunawan yang ditegur Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) gegara dianggap memakai busana seperti perempuan.

Mendapat teguran tersebut, desainer kondang Tanah Air ini pun langsung memberikan klarifikasi.

Lewat unggahan di Instagram Storynya, Ivan Gunawan marah dan tak terima sampai mencoba memberikan klarifikasi.

Kala itu, Ivan mengenakan atasan gelap dengan nuansa gliter yang senada dengan celananya.

Baca: Momong Rayyanza di London, Penampilan Azizah Salsha Jadi Sorotan, Pakai Tas Mewah Rp 60 Jutaan

Kemudian, ia juga melengkapinya dengan aksesoris mahkota warna emas.

Tak ketinggalan, sepatu emas model boots tinggi juga menjadi sorotan.

Ia pun mencoba menjelaskan penampilannya kala itu sesuai dengan tema gaya fesyen 60-an.

Baca: Diprotes KPI karena Pakaiannya Dinilai Mirip Perempuan, Ivan Gunawan Klarifikasi: Ini Fesyen 60-an

"@kpipusat ini trend 60's," tulis igun di Instagram @ivan_gunawan, Kamis (4/1/2024).

Tingkah dan penampilannya dinilai mirip perempuan, Ivan menegaskan itu adalah bagian dari karakternya yang tak bisa diubah.

Ivan mengaku, dirinya memang terlahir sedikit berbeda dari pria pada umumnya.

(*)

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Ivan Gunawan Marah Ditegur KPI, Gayanya di Brownis Dinilai Mirip Perempuan: Ini Karakter Gue"

 

# DITEGUR # KPI # Ivan Gunawan # Busana # Perempuan # Ngamuk # 

Sumber: Tribunnews.com
   #ditegur   #KPI   #Ivan Gunawan   #ngamuk   #perempuan   #busana
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda