TRIBUN-VIDEO.COM - Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan membenarkan ada perbedaan waktu kematian antara Ayah dan anak yang tewas di rumahnya, di kawasan Koja, Jakarta Utara.
Hamka diperkirakan tewas lebih dulu kemudian disusul sang anak anaknya berinsial AQA.
Melansir dari Tribunnews.com pada Selasa (31/10/2023) saat ditemukan, sang ayah telah lebih dulu tewas dalam kematian lebih dari 10 hari.
Baca: Bos Travel Umrah di Koja Sempah Mengeluh Sebelum Ditemukan Tewas, Ada Bercak Darah di Istri
Sedangkan anaknya AQA tewas sekitar 3 hari sebelum ditemukan.
"Korban bapak-bapak tadi usia kematiannya sekitar 10 hari ke atas. Sementara anak berada di usia kematian 3 hari. Jadi ada perbedaan usia kematian," urai Gidion.
Namun Gidion menyebut tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh Hamka maupun istrinya.
Akan tetapi, polisi mendapati luka seperti luka lebam di jasad AQA.
Luka tersebut berada di wajah dan kening bayi yang berusia sekitar 2 tahun tersebut.
Temuan tersebut selanjutkan akan didalami lebih lanjut dengan uji di laboratorium oleh tim forensik.
Baca: Misteri Kematian Ayah dan Anak di Koja Ditemukan Membusuk di Rumah, Ada Sisa-sisa Darah
"Akan kita lakukan uji jaringan untuk melihat penyebab kematian yang kita lihat si anak ada luka, tapi apakah luka itu signifikan dengan kematian itu yang perlu diuji jaringan," tambahnya.
Hingga kini misteri kematian ayah dan dan anak balitanya yang membusuk di rumahnya di Koja belum terungkap.
Kondisi rumah yang menjadi TKP terlihat berantakan seperti rumah yang tak berpenghuni, masih menjadi tanda tanya besar.
"Dari fisik kita temukan kondisi TKP yang sudah bisa dikatakan mengalami berantakan, kondisi rumahnya seperti tidak berpenghuni," jela Gidion.
Sementara, istri dan anak perempuan ditemukan dalam kondisi masih hidup.
Baca: Misteri Kematian Ayah-Anak di Koja Jakarta Utara, Tak Ada Bekas Luka tapi Ada Darah di Tubuh Istri
Keduanya belum bisa dimintai keterangan, lantaran kondisinya lemas saat ditemukan. (Tribun-Video.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ada Istri & Anak Perempuan di Lokasi Ditemukannya Jasad Bapak dan Balita di Jakarta Utara
# TRIBUN VIDEO UPDATE # ditemukan tewas # Koja # meninggal # Jakarta
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.