Dipepet Puan Maharani, Ketum PSI Kaesang Langsung Jawab Ajakan Ikut PDIP Dukung Ganjar Pranowo

Editor: fajri digit sholikhawan

Reporter: Ratu Budhi Sejati

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Puan Maharani langsung pepet Kaesang setelah ditetapkan menjadi Ketua Umum PDIP.

Ia mengucapkan selamat kepada Kaesang yang telah menjadi Ketua Umum PSI.

Kemudian ia mengajak Kaesang untuk ikut PDIP mendukung Ganjar Pranowo.

Terkait ajakan Puan itu, Kaesang kemudian menjawabnya dalam rapat perdananya sebagai Ketua Umum PSI, Selasa (26/9/2023).

Baca: Kaesang Jadi Ketum PSI, Puan Langsung Pepet Ajak Ikut PDIP Dukung Ganjar: Ayo Mas Kaesang Ikut

Kaesang menyebut, PSI terbuka dengan siapapun.

Ia menambahkan siap berkolaborasi dengan siapapun asalkan bisa bersinergi.

Dalam rapat perdana tersebut, Kaesang tampak didampingi oleh Sekjen PSI, Raja Juli Antoni, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie dan Anggota Dewan Pembina PSI, Giring Ganesha.

Sebelumnya, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi menunjuk Putra Bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI. Keputusan itu diputuskan saat Kopdarnas PSI pada Senin (25/9/2023) malam.(Tribun-Video.com/RS/FB Tribunnews.com)

# Puan Maharani # Ketum PSI # Kaesang # PDIP # Ganjar Pranowo

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda