TRIBUN-VIDEO.COM - Pengakuan secara mengejutkan disampaikan oleh kubu Amerika Serikat.
Mereka mengaku bahwa sebenarnya Washington tidak berani berperang skala penuh melawan pasukan Rusia.
Hal tersebut disampaikan oleh mantan perwira intelijen Marinir AS, Scott Ritter.
Ia menegaskan Angkatan Darat AS tidak siap perang melawan Rusia.
Baca: Rusia Tantang NATO Perang Terbesar hingga Dugaan Rencana Putin Hancurkan Negara Eropa
Kondisi itu terjadi setelah upaya serangan balasan Ukraina gagal.
Ritter mengatakan bahwa perang tersebut diibaratkan sebagai neraka.
Di satu sisi, Rusia melayangkan ancaman untuk Washington.
Ancaman itu terjadi seusai pertemuan antara Presiden Ukraina Volodymyr Zelenksy dan Presiden Joe Biden.
Baca: Anggota NATO Justru PUJA-PUJI Putin karena Ada Maunya, Sebut Rusia Dapat Dipercaya Seperti Barat
Pasalnya dalam pertemuan tersebut, Biden mengatakan pemerintahannya akan memberikan bantuan militer terbaru senilai 128 juta dollar AS.
Bantuan tersebut dalam bentuk senjata dan peralatan berdasarkan penarikan sebelumnya yang disetujui oleh pemerintahan Biden.
Sontak tindakan Biden membuat Rusia murka hingga mengancam AS.
Hal itu disampaikan oleh Kedutaan Besar Rusia di Washington.
Terkait tindakan tersebut, Moskow menyebut AS sedang menghancurkan rakyatnya sendiri.
(Tribun-Video.com)
Artikel telah tayang dengan judul Scott Ritter: Ukraine Shows US Military Not Ready for Major War
Host: Maria Nanda
Vp: Fegi
# Amerika Serikat (AS) # perang # Rusia # Serangan Balasan # Ukraina
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.