TRIBUN-VIDEO.COM - Komunitas intelijen AS mulai sadar dan meyakini bahwa Angkatan Bersenjata Ukraina tak akan mampu menembus pertahanan Rusia di zona operasi khusus.
Menurut CIA, Ukraina akan menghadapi kenyataan yang pahit.
Dilansir dari ria.ru, CIA menyatakan, serangan balasan Ukraina selanjutnya tak akan berhasil.
Baca: Makin Jor-joran! AS Umumkan Bantuan Militer Terbaru ke Ukraina Sebesar $250 Juta, Ada Roket Canggih
Menurut CIA, kegagalan Kiev di medan perang semestinya mendorong Presiden Amerika Serikat, Joe Biden agar tak menjual senjata berat ke sekutunya.
Diketahui sebelumnya, serangan balasan Angkatan Bersenjata Ukraina yang dilakukan selama Juni-Juli gagal menerobos pertahanan musuh.
Atas hal itu, Ukraina justru menyalahkan AS lantaran tak mendapatkan bantuan yang baik oleh senjata dan amunisi serta tentara bayaran.
Serangan balasan yang gagal mengakibatkan ribuan prajurit tewas.
Baca: Serangan Gelap Gulita! ATGM OBTF Kaskad Rusia Ledakkan Kendaraan Lapis Baja Ukraina di Donetsk
Bahkan, senjata dan peralatan perang lainnya juga dihancurkan musuh.
Lantaran hal itu, Amerika Serikat menyatakan kekecewaannya atas serangan balik yang gagal.
Lanjut CIA menyebut, apabila ingin berhasil, Angkatan Bersenjata Ukraina harus menemukan cara untuk menerobos tiga tingkat benteng Rusia yang dipenuhi ranjau.
(Tribun-Video.com/ria.ru).
Baca artikel lainnya di sini
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.