TRIBUN-VIDEO.COM - Isak tangis pecah mewarnai mediasi kasus dua bayi tertukar di Bogor, Jawa Barat, Jumat (25/8) malam.
Polisi mengatakan, kedua bayi dipastikan tertukar saat di rumah sakit.
Kepastian itu diperoleh setelah dilakukan tes DNA terhadap bayi dan orangtuanya.
Inilah momen saat Siti Mauliah dan D berpelukan di halaman Polres Bogor.
Keduanya tak mampu menahan tangis setelah polisi menyatakan bahwa bayi mereka benar-benar tertukar.
Baca: Terkuak Alasan Bayi Tertukar di Bogor Belum Dikembalikan ke Ibu Kandung, Butuh Waktu sampai 4 Minggu
Tak hanya sang ibu, kedua ayah bayi juga tampak saling berpelukan.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro mengatakan, kasus ini telah diselesaikan secara damai.
Polisi menutup kasus dengan menempuh mekanisme restoratif berkeadilan (restorative justice).
Namun proses pengembalian anak ke orangtua biologis akan dilakukan dalam waktu sebulan.
Baca: Bayi Siti dan Dian Belum Bisa Dikembalikan meski DNA Tunjukkan Tertukar, Ortu Lakukan Sebuah Rencana
"Ditemukan memang fix 99,99 persen berdasarkan data dari Kapuslabfor yang diwakili oleh beliau bahwa anak tersebut memang tertukar," kata Rio, dikutip dari TribunnewsBogor.com, Jumat (25/8).
Adapun kasus ini mencuat setelah Siti Mauliah (37) melaporkan bayinya tertukar ke Polres Bogor.
Bayi tertukar ini diketahui setelah Siti melahirkan di RS Sentosa Bogor.
Siti dan bayinya telah dites DNA terlebih dahulu dan hasilnya dinyatakan tidak identik.
(*)
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Berpelukan Sambil Menangis usai Tahu Hasil Tes DNA, Reaksi Ibu Bayi Tertukar di Bogor Disorot
# kisah haru # Bayi tertukar # Tes DNA # Bayi Menangis # pelukan #
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.