TRIBUN-VIDEO.COM - Bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto menghadiri Upacara HUT ke-78 RI di Istana Merdeka, Kamis (17/8).
Prabowo merupakan satu-satunya bacapres yang hadir dalam upacara HUT ke-78 RI tersebut.
Sementara Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan yang juga diusung sebagai bacapres di Pilpres 2024 mendatang memeriahkan HUT ke-78 RI di tempat berbeda.
Baca: Pakai Kacamata Hitam di Upacara HUT Ke-78 RI, Gaya Prabowo Disorot: Duduk di Samping Cak Imin
Tampak, Menteri Pertahanan tersebut duduk disamping Wakil Ketua DPR RI, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Prabowo dan Cak Imin bahaka kompak memakai kacamata hitam.
Dalam siaran live melalui YouTube Sekretariat Presiden, tampak Plt Ketua Umum PPP Mardiono juga duduk di sebelah kiri Prabowo.
Terlihat Mardiono juga mencoba berbicara ke Prabowo.
Di mana sata kamera menyorot keduanya, Prabowo pun melambaikan tangannya ke arah kamera.
Baca: Prabowo Beri Tanggapan Pidato Jokowi, Singgung soal Fotonya Terpampang di Baliho-baliho Bacapres
Sontak, suara tepuk tangan terdengar lebih meriah.
Prabowo, Cak Imin, hingga Mardiono kompak mengenakan baju adat warna hitam. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Baca juga berita terkait di sini
# TRIBUNNEWS UPDATE # Prabowo # capres # HUT RI # Istana Merdeka
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.