Bikin Video Parodi Bareng Dewi Gita & Iis Dahlia, Penampilan Melly Goeslaw Curi Perhatian

Editor: Ramadhan Aji Prakoso

Reporter: Fitriana Dewi

Video Production: Fitriana Dewi

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Melly Goeslaw baru-baru ini sukses menyita perhatian masyarakat Indonesia karena penampilan barunya.

Diawali dari unggahan video di akun Tiktok pribadinya, Melly Goeslaw tampak berbeda 180 derajat pasca operasi bariatrik.

Dalam unggahan tersebut ia mengikuti tren lipsing menggunakan backsound lagu Cikini Gondangdia. Tampak juga di sampingnya ada sang suami, Anto Hoed.

Baca: Lirik Lagu dan Kunci Chord Gitar Melly Goeslaw feat Ari Lasso - Jika

Baca: Badan Melly Goeslaw Makin Kurus Pasca Operasi Potong Lambung, Hanya Bisa Makan 1 Sendok Nasi

Melihat perbedaan tersebut, sontak menimbulkan berbagai reaksi dari warganet. Salah satunya ada yang menyebut mirip dengan Aming.

Menilik unggahan Melly pun, ia mengunggah video parodi bersama Dewi Gita, Iis Dahlia, dan Aming.

"Saya dan @dewigita01 sama sekali gak keberatan di bilang mirip @amingisback .

Tapi saya keberatan kalo di bilang mirip @hedi_yunus . Sakitu weh ti urg mah," tulis Melly.

(TribunVideo/ FitrianaD)

# Melly Goeslaw operasi bariatrik # Melly Goeslaw # Aming # Iis Dahlia

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda