TRIBUN-VIDEO.COM - Ratusan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) menggelar doa bersama untuk RTA yang diduga menjadi korban mutilasi di Sleman.
Doa bersama tersebut digelar di depan gedung rektorat UMY, pada Senin (17/7/2023) malam.
Bertepatan dengan agenda tersebut, Setiyantoro Wahyu Aditama (19), teman satu fakultas RTA mengaku tak percaya dengan apa yang menimpa temannya itu.
Pria yang dipanggil Tian itu masih juga berharap bahwa korban mutilasi bukan temannya yang sudah dia kenal setahun lalu.
"Saya berharap kalau itu bukan Kak Tomi. Tapi kepolisian baru saja memberikan beberapa bukti, dan mengarahkan ke sana. Entah, hanya perasaan saya ingin tidak percaya itu," kata Tian saat bercerita kepada Tribunjogja.com.
Tian sendiri mengaku memiliki hubungan cukup dekat dengan korban.
Pasalnya, korban merupakan senior satu tingkatnya yang bertindak sebagai pembimbing kelompoknya dan teman-temannya.
"Kak Tomi biasanya sering kasih kabar, karena biasanya kami sering mabar (main bareng) gim Mobile Legends. Terakhir kami kontrakan tanggal 5 Juli, yang saya tahu dia lagi ada kesibukan waktu itu," jelas dia.
Ia pun mengaku telah dianggap adik sendiri oleh korban.
Baca: Panik Ingin Hindari Razia Polisi, 2 Pelajar di Bali Nyaris Terlindas Truk yang Melaju Kencang
"Saya sudah dianggap seperti adiknya Kak Tomi. Teman-teman yang lain sering bilang 'tuh kakakmu'," katanya sambil mengenang.
Selain itu, Tian juga mengaku kerap menjemput korban di kosnya untuk bermain bersama.
Namun beberapa malam terakhir, Tian merasa merinding setiap kali mengingat bahwa temannya dibunuh lalu dimutilasi.
Ia tidak bisa membayangkan bagaimana saat-saat terakhir Tomi sebelum kehilangan nyawa.
"Saya membayangkannya sangat ngeri. Ada orang sebengis itu menghabisi nyawa orang lain, lalu dimutilasi. Saya sangat kesal, marah, benci karena itu," ucap dia.
Diketahui sebelumnya, dalam doa bersama tersebut ratusan mahasiswa UMY juga serentak menyalakan lilin dan menabur bunga sebagai simbol kehilangan.
RTA sendiri merupakan mahasiswa Fakultas Hukum UMY angkatan 2021.
Di lingkup kampusnya RTA dikenal dengan nama panggilan Tomi.
(Tribun-Video.com/TribunJogja.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Pengakuan Teman Kampus Tomi Korban Mutilasi di Sleman, Merinding Tiap Kali Ingat
# mahasiswa # UMY # mutilasi #beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews #politik
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.