TRIBUN-VIDEO.COM - Negara-negara NATO di Eropa Timur mulai khawatir dengan dampak yang ditimbulkan akibat Wagner pindah ke Belarus.
Mereka langsung mengabari NATO pusat untuk meningkatkan keamanan.
Dikutip dari Kompas.com pada Kamis (29/6/2023), Negara-negara NATO di Eropa Timur memperingatkan pemindahan pasukan tentara bayaran RusiaWagner ke Belarusia akan menciptakan ketidakstabilan regional yang lebih besar.
Meski begitu Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg mengatakan aliansi itu siap mempertahankan diri terhadap ancaman apa pun.
Sementara itu, Presiden Lithuania Gitanas Nauseda mengatakan, pindahnya Wagner ke Belarus untuk menyebarkan pembunuh berantai maka negara tetangga menghadapi bahaya ketidakstabilan yang lebih besar.
"Jika Wagner menyebarkan pembunuh berantai di Belarus, semua negara tetangga menghadapi bahaya ketidakstabilan yang lebih besar," kata Presiden Lithuania Gitanas Nauseda setelah pertemuan di Den Haag dengan Stoltenberg dan para pemimpin pemerintah dari enam sekutu NATO lainnya, dilansir dari Reuters.
Di sisi yang sama, Presiden Polandia Andrzej Duda menyatakan, pemindahan Wagner ke Belarus benar-benar sangat memprihatinkan.
Pihaknya harus membuat keputusan yang sangat kuat.
Hal ini membutuhkan jawaban yang sangat dari NATO.
Polandia berharap ancaman yang ditimbulkan oleh pasukan Wagner akan menjadi agenda pada pertemuan puncak 31 anggota NATO di Vilnius, Lithuania, 11-12 Juli.
Wagner Pindah ke Belarus, Belarus Ancam Wagner jika Nekat Berontak akan Dihancurkan
Editor: Tim Kreatif Tribun-video.com
Sumber: Tribunnews.com
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.