Tak Main-main, Inara Rusli Ngaku Diajak Taaruf 400 Pria seusai Putuskan Buka Cadar

Editor: Damara Abella Sakti

Reporter: Isti Ira Kartika Sari

Video Production: Fitriana Dewi

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Inara Rusli sempat menghebohkan publik seusai memutuskan untuk membuka cadarnya di hadapan awak media.

Hal itu dilakukannya untuk menyambung hidup setelah dikhianati oleh suaminya, yakni Virgoun.

Memutuskan untuk membuka cadar, rupanya Inara Rusli langsung diserbu oleh banyak pria.

Baca: Penampakan Tas Terkecil di Dunia, Hanya Bisa Dilihat Pakai Mikroskop, Harganya Tembus Ratusan Juta

Melansir kanal YouTube Dunia Manji, Senin (3/7/2023), Anji tampak menanyakan pada Inara soal kabar ada ratusan pria yang melamarnya.

Seolah membenarkan pertanyaan Anji, Inara menyebut ada 400 pria yang mengajaknya untuk taaruf.

"100 orang melamar usai buka cadar, emang beneran?" tanya Anji.

"Tadi enggak nanya sama Uda Derry berapa orang semuanya," jawab Inara.

"Emang berapa?" tanya Anji penasaran.

Baca: Rugikan Korban Miliaran, Penipu iPhone Sembunyi di Apartemen Mewah, Perlakuan Humanis Polisi Disorot

"400 orang, tapi ini lucu-lucuan aja ya, enggak tahu kenapa Uda selera humornya begitu," jawab Inara.

Ibu tiga anak ini tak bercanda soal banyaknya pria yang ingin mengajaknya ke jenjang serius.

Namun, Inara belum mengadakan pertemuan dengan pria-pria tersebut karena ia belum resmi bercerai.

"Jadi ada orang cuma pengen ketemu melamar atau apa," tanya Anji.

"Serius pingin taaruf (bilang) ke Uda Derry."

"Karena itu kan harus disortir ya, tapi belum dikasih sama Uda kan belum ketok palu juga," pungkasnya.

(Tribun-Video.com/Iraka)

Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Inara Rusli Akui Sempat Diajak Taaruf 400 Orang Pria Usai Buka Cadar

# Inara Rusli # Taaruf # Virgoun

Sumber: Tribun Lampung
   #Inara Rusli   #Taaruf   #Virgoun
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda