TRIBUN-VIDEO.COM - Masyarakat Kabupaten Mimika melakukan seruan aksi tolak pelantikan Penjabat (Pj) Bupati Mimika, Valentinus Sudarjanto Sumito oleh Pj Guberbur Provinsi Papua Tengah, Ribka Haluk pada, Selasa (20/6/2023) lalu.
Seruan aksi ini dilakukan lantaran pelantikan Pj Bupati Mimika dinilai tidak sesuai aturan di mana, menurut pendemo, Plt Bupati Mimika, Johannes Rettob masih mejalankan roda pemerintahan sesuai perintah dari Pengadilan Tipikor Jayapura.
Pendemo juga menolak SK Mendagri tentang pemberhentian sementara Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob yang saat ini masih menjalani proses hukum dugaan korupsi pengadaan pesawat dan helikopter milik Pemkab Mimika. (*)
# Ribka Haluk #Valentinus Sudarjanto Sumito # Pj Bupati Mimika # Kabupaten Mimika
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.