TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang pria Warga Negara Asing kedapatan membentak Satlantas di Gianyar, Bali saat dirazia karena tak pakai helm.
Selain tak pakai helm, WNA yang tak memakai baju itu kedapatan berkendara secara ugal-ugalan.
Bahkan videonya yang melanggar lalu lintas itupun sampai viral di media sosial.
Dilansir dari TribunBali.com, Satuan Lalu Lintas Polres Gianyar, Bali menggelar razia kendaraan di depan Puri Agung Ubud pada Rabu, (15/3/2023).
Baca: Razia Puluhan Remaja yang Lakukan Balap Liar, Polres OKU Berencana Carikan Tempat Khusus
Dalam video yang beredar tampak bule yang tidak memakai helm itu mengendarai motor N-Max.
Sambil bertelanjang dada, bule yang dipenuhi tato itu tampak marah-marah saat ditegur petugas polisi lalu lintas.
Bahkan, pria itu berprasangka buruk dengan mengira petugas yang menegurnya hendak memintai uang.
"Expect, anda mau uang. You want money, you want money," kata bule berambut gimbal itu menuduh petugas polisi.
Baca: Operasi Keselamatan 2023: Polres Toraja Utara Razia Knalpot Brong, Barang Langsung Dihancurkan
Diketahui, rupanya satu di antara polisi yang dibentak oleh turis tersebut ialah Kepala Satlantas Polres Gianyar, AKP Muhammad Bhayangkara Putra Sejati.
Tampak dalam video tersebut, AKP Bhayangkara tampak tenang menghadapi bule tersebut.
Meskipun dari gerak tubuh dan mimik wajahnya, bule tersebut terkesan menantang.
AKP Bhayangkara menjelaskan saat kejadian pihaknya tengah melakukan razia di catus pata depan Puri Ubud.
Baca: Konsumsi Miras hingga Tanpa Helm, Puluhan Pengendara Terjaring Razia Satlantas Polresta Sorong Kota
Kemudian, terkait nasib bule yang melanggar itu, polisi menyita kendaraannya karena yang bersangkutan tidak bisa menujukkan STNK.
"Kendaraannya tak kami sita, karena yang bersangkutan berhasil menunjukkan STNK," ujarnya. (Tribun-Video.com/TribunJakarta.com)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul "You want money," ujar Bule Bermotor Tanpa Helm Omeli Polantas Saat Ditilang di Ubud Bali
Host: Alexa Dhea
VP: Yudi Irwansyah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.