TRIBUN-VIDEO.COM - Menjelang bulan suci Ramadhan, terpantau saat ini harga bahan pokok mengalami kenaikan.
Dikutip dari Tribunnews.com, kini harga bawang merah naik 0,54 persen menjadi Rp 37.500 per kilogram.
Kemudian, bawang putih juga naik 0,33 persen Rp 30.500 per kilogram.
Tak hanya itu saja, kenaikan harga juga terjadi pada beras medium naik 0,85 persen menjadi Rp 11.900 per kilogram.
Baca: Presiden Jokowi Kunjungi Pasar Baleendah untuk Cek Harga Pangan, Temukan Kenaikan Sejumlah Komoditas
Sedangkan untuk beras premium, harganya stabil di Rp 13.700 per kilogram.
Sementara itu, harga cabai merah keriting turun 1,14 persen menjadi Rp 43.200 per kilogram.
Harga cabai merah besar juga turun 1,11 persen menjadi Rp 44.700 per kilogram.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Ramadan Kian Dekat, Harga Bahan Pokok Bawang Merah dan Putih Kompak Naik"
# Harga # bawang merah # bawang putih # Ramadhan # cabai
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.