Tak Hanya Ancaman Meledak, Risiko Tinggal Dekat Depo BBM Alami Gangguan Kesehatan seperti Kanker

Editor: winda rahmawati

Reporter: Yustina Kartika Gati

Video Production: Febi Frandika

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Depo Pertamina Plumpang yang meledak membuat nyawa belasan warga sekitar tewas.
Jarak Depo dengan pemukiman warga yang terlalu dekat dianggap penyebabnya.

Isu terancamnya warga tinggal terlalu dekat dengan depo pengisian BBM sudah berhembus.

Bahaya tinggal di dekat Depo BBM bukan hanya terkait dengan kecelakaan atau ledakan.

Dampak kesehatan juga berpengaruh pada warga yang tinggal terlalu dekat dengan Depo BBM.

Dikutip dari blueridgeoutdoors.com menurut National Institutes of Health (NIH) tingkat ozon yang lebih tinggi dapat menyebabkan masalah pernapasan dan asma.

Sedangkan benzena dikenal sebagai bahan kimia penyebab kanker.

Baca: Cerita Eman yang Harus Kehilangan 4 Anggota Keluarga akibat Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Setiap bongkar muat BBM biasanya uap yang bisa jatuh hingga 100 meter, Karena uap bergerak dari udara.

Belum lagi pengayaan bahan bakar biasanya ditambahkan dengan zat adiktif agar kadar oktan dari BBM itu bisa sampai 92 hingga 98 persen.

Warga bisa mengalami kulit melepuh karena larut dalam air, selain itu juga gangguan keseimbangan, muntah-muntah, hingga hilang kesadaran atau pingsan.

(Tribun-Video.com/ WartaKotalive.com)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Bukan Hanya Meledak, Tinggal Dekat dengan Depo BBM Berisiko Alami Gangguan Kesehatan Seperti Kanker

HOST: Yustina Kartika
VP: Febi Frandika

# Depo Pertamina # Depo BBM # Meledak # Plumpang

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda