TRIBUN-VIDEO.COM - Eks Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo kini bak sudah jatuh tertimpa tangga pula.
Sang putra Mario Dandy (20) jadi tersangka karena menganiaya David (17) putra pengurus GP Ansor, kini karier Rafael diujung tanduk.
PPATK bahkan kini mengendus adanya transaksi mencurigakan dari Rafael.
Mengutip dari Wartakota, Kepala PPATK Ivan Yustiavandana menjelaskan bahwa mantan pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo diduga memerintahkan orang untuk membuka rekening dan melakukan transaksi.
Pihaknya menemukan adanya transaksi mencurigakan Rafael sejak lama.
Yang mana, PPATK menduga bahwa Rafael menggunakan orang lain sebagai perantara melakukan transaksi.
Hasil analisis tak wajar dari Rafael ini sedianya sudah diserahkan pada KPK sejak 2012.
"Signifikan tidak sesuai profile yang bersangkutan dan menggunakan pihak-pihak yang patut diduga sebagai nominee atau perantaranya," kata Ivan saat dihubungi awak media, Jumat (24/2/2023).
Ivan menyebut, perantara tersebut adalah tangan panjang Rafael dalam melakukan transaksi.
"Nyuruh orang buka rekening dan transaksi,"lanjut Ivan.
Kini PPATK pun mendesak agar KPK menindaklanjuti temuan mencurigakan itu.
van mengaku telah menyerahkan hasil analisis transaksi tak wajar tersebut ke KPK sejak 2012, jauh sebelum kasus penganiayaan anak anggota GP Ansor.
"Kami sudah serahkan hasil analisis ke penyidik sejak lama jauh sebelum ada kasus terakhir ini," tuturnya.
Dugaan adanya transaksi mencurigakan Rafael baru terendus seusai sang anak Mario Dandy terlibat penganiayaan.
Ia menganiaya David (17) anak pengurus GP Ansor hingga koma.
Harta Rafael pun fantastis yakni mencapai Rp 56 miliar.
Jumlah tersebut cukup fantastis untuk sekelas pegawai di kantor wilayah Jakarta Selatan.
Bahkan, banyak harta mewah milik Rafael yang rupanya tak dilaporkan dan tak tercatat sebagai harta kekayaan. (Tribun-Video.com/Wartakota)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Gara-gara Arogansi Anak, Transaksi Tak Wajar Pegawai Pajak Terendus PPATK
#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews #shane #mariodandy #kekerasananak
Kena Ulti Dua Kali! Anak Aniaya David, Transaksi Janggal Eks Ditjen Pajak Rafael Kini Terendus PPATK
Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Reporter: Nila
Sumber: Warta Kota
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.