TRIBUN-VIDEO.COM - Kota Pekanbaru melakukan penandatangan letter of intent atau surat pernyataan awal kerjasama dengan Kota Kawasaki, Kamis (9/2/2023). Proses penandatangan berlangsung di Jatra Hotel Pekanbaru.
Kerjasama ini diharapkan bisa berlanjut ke nota kesepahaman antara dua kota dalam sejumlah bidang.
Satu di antaranya upaya mewujudkan Zero Carbon City.
Ada juga kerjasama pengembangan transportasi ramah lingkungan.
Kerjasama ini juga dalam upaya membangun pembangkit energi terbarukan hingga optimalisasi penggunaan energi.
Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun berharap jalinan komitmen awal ini berlanjut dengan penandatangan MOU.
Kerjasama dengan Kawasaki Jepang ini bisa membuat kota yang bebas polusi udara.(*)
Host: Firda Ananda
VP: Afif Alfattah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.