TRIBUN-VIDEO.COM - Polisi masih terus melakukan penyelidikan kasus mutilasi di Bekasi.
Terkini, Polda Metro Jaya akan memeriksa saksi kunci kasus mutilasi terhadap Angela.
Namun saat dikonfirmasi, polisi belum memberikan informasi lengkap terkait saksi kunci tersebut.
Baca: Terkuak Identitas Wanita Muda yang Bersama Ecky Pelaku Mutilasi Bekasi, Kenal Dari Aplikasi Kencan
Pihak kepolisian hanya menyampaikan bahwa saksi tersebut dapat membuat kasus makin terang.
Hal itu disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, Minggu (15/1/2023).
Sementara itu sebelumnya pelaku mengatakan bahwa aksinya dipicu sakit hati.
Baca: Keluarga Korban Mutilasi Angela Blak-blakan soal Motif Pelaku, Diduga Ingin Kuasai Harta Korban
Pelaku sakit hati saat diminta korban untuk menikahinya.
Pelaku beralasan tidak dapat menikahi korban karena sudah memiliki istri dan anak. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Siapa Saksi Kunci Bakal Diperiksa Polda Metro Jaya untuk Mengungkap Motif Kasus Mutilasi Angela?
# HOT TOPIC # mutilasi # Bekasi # Saksi kunci # pembunuhan # Polda Metro Jaya