Santri di Pasuruan Dibakar Senior seusai Dituduh Mencuri Uang, Polisi Tetapkan Pelaku Jadi Tersangka

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Umi Wakhidah

Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang santri Pondok Pesantren di Pasuruan, Jawa Timur dibakar oleh seniornya.

Korban diketahui berinisial INF (13) sedangkan pelaku berinisial MHM (16).

Peristiwa itu berawal saat korban INF tepergok sedang membuka lemari temannya.

Baca: Pihak Pondok Pesantren Sebut Kasus Santri Dibakar Senior di Pasuruan Tak Ada Unsur Kesengajaan

Pengurus kemudian meminta salah satu wali kamar menanyakan pada korban terkait dugaan pencurian tersebut.

Namun di saat bersamaan, santri senior berinsial MHM datang.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Pondok Pesantren Al Berr, M. Fathikhurrohman, Senin (2/1/2023).

Senior berinisial MHM kemudian melempar botol berisi BBM ke tembok dekat korban dan mengenai korban.

Baca: Kantor Disperindagkop Kota Serang Terbakar, Dokumen Penting hingga PC Ludes, Kerugian Capai Rp 2 M

Senior kemudian mengancam akan membakar korban jika tidak mengaku.

Namun ternyata api benar-benar menyulut tubuh korban.

Akibatnya korban dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan. (Tribun-Video.com/Kompas.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Santri Pasuruan Dibakar Usai Dituduh Mencuri, Senior Jadi Tersangka, Pihak Ponpes Sebut Tak Ada Unsur Kesengajaan

# HOT TOPIC # santri # Pondok Pesantren # Pasuruan # dibakar # pembakaran

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda