TRIBUN-VIDEO.COM - Perseteruan antara Dhena Devanka dengan Jonathan Frizzy alias Ijonk kini tak juga mereda.
Baru-baru ini Dhena mengeluhkan nafkah yang diberikan mantan suaminya itu untuk ketiga buah hatinya.
Ia kecewa karena Ijonk hanya memberikan nafkah Rp 6 juta untuk ketiga buah hatinya.
Hal itu pun membuat Dhena harus bekerja keras sendirian mencari nafkah.
"Bapaknya cuma kasih 6 juta," ungkap Dhena Devanka.
Baca: Ijonk Pamer Pacar Baru setelah Dilabrak Dhena Devanka, Tantang Mantan Istri: Cari Juga Dong!
Dhena Devanka akhirnya menyerah mnagih nafkah untuk ketiga anaknya kepada Jonathan Frizzy.
Ia mengaku sudah muak apabila harus terus-terusan menagih ke mantan suaminya itu.
"Aku sudah malas nagih-nagih kayak debt collector," ucapnya.
"Terserah dia mau ngasih berapa, tapi aku kecewa," sambungnya.
Baca: Bercerai dari Jonathan Frizzy, Dhena Devanka Ikut Gabung dengan Komunitas Anti Pelakor
Emosi Dhena Devanka semakin memuncak ketika tahu Jonathan Frizzy bisa memberikan penghidupan kepada perempuan lain.
Ia sendiri merasa tak keberatan jika Jonathan Frizzy bersama wanita manapun, asal tak lupa kewajibannya kepada anaknya.
"Bolehlah dia sama siapapun, tapi dia jangan lupa dengan ketiga anak ini, tanggung jawab dia buah cinta," ucapnya.
"Kita bikin bukan dari kecelakaan atau apalahm kita bikin pakai hati. Buah cinta," ungkapnya.
Sebelumnya, ia juga sempat mengutarakan rasa kecewanya lantaran Ijonk tak mau menghadiri acara sekolah putranya.
"Aku nggak bilang diurus cuman terkadang memang sekolah butuh ya, butuh orangtua karena mungkin ada yang disampaikan segala macam," kata Dhena Devanka.
Kemudian Dhena menyebut tanggapan Ijonk terkait anak biasa saja.
Bahkan dirinya merasa kecewa melihat tingkah laku mantan suaminya itu.
Sebab saat itu Dhena meminta Ijonk untuk hadir di sekolah sang anak namun ia menolak.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Jonathan Frizzy Hanya Beri Nafkah Rp 6 Juta untuk Ketiga Anaknya, Dhena Devanka Kesal: Terserah Lah!
# nafkah anak # Jonathan Frizzy # geram # Dhena Devanka
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.