Main di Film Anak Titipan Setan, Gisella Anastasia Akui Tak Mudah Berakting di Film Horor Perdananya

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Lendy Ramadhan

Video Production: Januar Imani Ramadhan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM - Aktor sekaligus penyanyi Gisella Anastasia mendapat kesempatan pertamanya main dalam film bergenre horor.

Film horor tersebut berjudul Anak Titipan Setan yang rencananya tayang serentak di bioskop Indonesia pada 12 Januari 2023 mendatang.

Hal tersebut dinyatakan Gisella Anastasia di kantor redaksi Tribun Network, Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Senin (12/12/2022).

Baca: TRIBUN CORNER | Gisella Anastasia Rela Kotor-kotoran di Film Horor Anak Titipan Setan

Gisella Anastasia mengaku tidak mudah melakukan akting pertamanya di film bergenre horor.

Pelantun lagu berjudul Cara Lupakanmu (2016) itu mengaku sempat merasa kesulitan untuk melakukan beberapa adegan, satu di antaranya adegan kelelahan.

Gisella Anastasia juga kesulitan untuk membuat rambutnya tampak berantakan untuk mendapatkan akting yang natural dalam sebuah scene.

Baca: Sinopsis Anak Titipan Setan, Film Horor yang Diperankan Gisella Anastasia, Tayang 12 Januari 2023

Film Anak Titipan Setan berkisah tentang sekelompok orang yang bersekutu dengan makhluk gaib untuk mendapatkan keinginan.

Dalam film garapan sutradara Erwin Arnada itu Gisella Anastasia akan beradu peran dengan aktris senior Ingrid Widjanarko. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# Anak Titipan Setan # Gisella Anastasia # film # horor

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda