TRIBUN-VIDEO.COM - Jadwal dan prediksi skor pertandingan final Piala Dunia 2022, pelatih Arema FC, Javier Roca mendukung Lionel Messi cs untuk memenangkan pertandingan.
Menurut pelatih asal Amerika Latin itu, Argentina akan mengalahkan Prancis di final Piala Dunia 2022 dengan skor 2-1.
Javier Roca berharap Lionel Messi bisa mencetak gol pada pertandingan tersebut.
Sedangkan untuk jadwal pertandingan, Argentina vs Prancis akan digelar pada Minggu (18/12) pukul 22.00 WIB di Stadion Lusail, Qatar.
Seperti diketahui, Piala Dunia 2022 Qatar akan menjadi penampilan terakhir Lionel Messi di ajang internasional bersama Argentina.
Baca: 2 Kemenangan Lawas Argentina Bikin Lionel Messi Makin Pede Tampil di Final Piala Dunia 2022
Legenda Barcelona itu sudah dipenghujung usia sebagai pesepak bola profesional.
Trofi Piala Dunia 2022 tidak hanya akan menjadi kado terindah bagi Lionel Messi sebelum pensiun, tetapi juga untuk publik Argentina hingga Amerika Latin.
Sebagai informasi, terakhir kali wakil Amerika latin yang berhasil membawa pulang trofi Piala Dunia adalah Brasil.
Argentina sempat tampil di final Piala Dunia 2014 tetapi kalah dari Jerman (0-1). (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Prediksi Skor Argentina vs Prancis Final Piala Dunia 2022, Javier Roca: Lionel Messi Cs Menang 2-1
# Piala Dunia 2022 # Qatar # Argentina # Messi # Prancis # final # Mbappe
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.