Berita Solo Hari InI: Alasan Erick Thohir Ikut Mengurus Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono

Editor: Dimas HayyuAsa

Video Production: Rizaldi Augusandita Muhammad

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri BUMN Erick Thohir berperan penting dalam mengurus pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono.

Ia pun menyatakan bahwa ia tidak sedang menyalahgunakan jabatan meski mengurusi perhelatan pernikahan keluarga presiden.

"Mas Kaesang sudah seperti keluarga saya. Keponakan lah. Sama Mas Aga ngurus bola tiap minggu juga ketemu," jelasnya saat ditemui awak media usai gladi bersih di Pura Mangkunegaran, Minggu (27/11/2022).

Seperti telah diketahui, putranya, Mahendra Agakhan Thohir merupakan Presiden Komisaris PT. Persis Solo Saestu.

Ia memimpin Persis Solo bersama Kaesang.

Erick Thohir meyakinkan bahwa selama mengurusi pernikahan tugasnya sebagai menteri tidak dikesampingkan.

Baca: Kaesang Buka Suara Soal Undangan Pernikahan Atas Namanya dan Erina: Kok Bisa Udah Dapet Wkwkwk

Baca: Berita Solo Hari Ini: Erick Thohir Sebut Pernikahan Kaesang & Erina akan Dihadiri Tamu Luar Negeri

"Kita didukung para direksi, komisaris, wakil menteri semua bekerja dengan baik," terangnya.

Menurutnya, sudah selayaknya ia membantu rekan bisnis putranya yang sudah ia anggap keluarga sendiri.

"Ada yang butuh bantuan kita lakukan. Kalau dalam konteks itu maklum, biasa," tuturnya.

Lagi pula, hari libur dapat dimanfaatkan untuk acara pribadi. Pihaknya menyelenggarakan gladi bersih pada Minggu (27/11/2022). Gladi bersih ini mensimulasikan kirab dari Loji Gandrung sampai Pura Mangkunegaran.

"Sabtu Minggu urusan pribadi. Masak Sabtu Minggu enggak boleh," jelasnya. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Alasan Erick Thohir Ikut Mengurus Pernikahan Kaesang dan Erina: Sudah Seperti Keluarga

# Solo   # Erick Thohir # Pernikahan  # Kaesang  

Sumber: TribunSolo.com
   #Solo   #Erick Thohir   #pernikahan   #Kaesang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda