TRIBUN-VIDEO.COM - Sebuah video beredar seorang pengemis wanita berada di tengah jalan, di antara antrian lajur kendaraan.
Wanita tersebut ditemani oleh dua anaknya.
Tak tanggung-tanggung mereka pun duduk di tengah kemacetan jalanan.
Terlihat ada pengendara mobil putih yang memberikan uang kepada wanita tersebut.
Disusul dengan mobil hitam yang memilih menghampirinya saat akan memberikan uang.
Tetapi, Video itu menuai banyak kritik nih
Lantaran aksi pengemis yang membahayakan keselamatannya.
Banyak juga yang tak setuju dengan apa yang dilakukan pengemis tersebut, karena hanya duduk dan meminta uang.
Waduh Bu, kalau masih sehat lebih baik cari kerjaan yang lebih baik ya.
Diketahui kejadian terjadi di sekitar arah Pasar Cisarua, Bogor, Jawa Barat.
(Tribun-Video.com/Fina Rakhmatul Maula)
#beritaviral #viraldimediasosial #pengemis #bogor #viralshorts #viraloftheday #berbahaya
Viral, Pengemis Berada di Tengah Jalan. Warganet: 'Bahaya'
Editor: Fina RakhmatulMaula
Reporter: Fina RakhmatulMaula
Video Production: Bayu Pratama
Sumber: Tribun Video
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.