TRIBUN-VIDEO.COM - Setelah lima tahun meninggalnya Julia Perez, sang adik Nia Anggia mengaku sering bertemu dengan sang kakak melalui mimpi.
Nia Anggia merasa pertemuannya dengan mendiang Julia Perez didalam mimpi seperti nyata.
Ia bahkan merasa sang kakak masih hidup lagi meski hanya dirasakan melalui alam bawah sadarnya.
Setelah sadar, Nia ternyata hanya merasa rindu dengan sang kakak.
Dalam mimpinya itu, Nia sampai berbincang dengan wanita yang akrab disapa Jupe.
Ia bahkan sampai merasakan beraksi diatas panggung bersama-sama.
Nia menyebut Jupe memberikan pesan kepadanya saat bertemu didalam mimpi, untuk tetap semangat menjalani kehidupan dan berkarier di panggung musik.
Ia juga diminta untuk melakukan kegiatan sosial dengan membuka rumah untuk anak-anak terlantar dan sakit seperti yayasan.
Setelah mantan istri Gaston Castano itu meninggal dunia, Nia memastikan semua peninggalan almarhumah masih tetap terjaga dengan utuh.
Peninggalan mendiang Julia Perez itu disebut Nia Anggia berupa rumah, baju-baju manggung, sepatu, hingga penghargaan.
Nia mengatakan belum mengetahui akan diapakan semua peninggalan tersebut.
Namun ia mengatakan akan melelang atau akan mendonasikan busana sang kakak yang berukuran kecil dan spesial itu.
Nia Anggia masih terus menjaga peninggalan Julia Perez serta mewujudkan semua keinginan almarhumah yang belum tuntas.
Ia pun lantas mendoakan agar sang kakak tenang di alamnya.
Nia mengaku masih kadang bingung untuk melanjutkan keinginan Jupe.
Meski begitu, ia mencoba untuk pelan-pelan melanjutkan keinginan sang kakak.
Diberitakan sebelumnya, sebelum meninggal dunia karena kanker serviks pada 10 Juni 2017, Julia Perez sempat menjalankan pembangunan rumah singgah dan yayasan untuk penderita kanker.
Setelah lima tahun Julia Perez meninggal dunia, adik Julia Perez, Nia Anggia mengungkapkan bahwa rumah singgah mendiang kakaknya sudah tidak terurus lagi.
Nia mengatakan bahwa rumah singgah itu kini berhenti untuk sementara karena terkendala biaya.
Nia mengatakan kalau rumah singgah itu terlantar semenjak Julia Perez dirawat secara intensif di rumah sakit akibat kanker serviksnya hingga meninggal dunia.
Saat ini kondisi rumah singgah mantan istri Gaston Castano itu kosong tanpa penghuni dan rusak.
Nia tak bisa memperbaikinya karena biayanya cukup besar.
Meski rumah singgah tak terurus, Nia Anggia memastikan kalau rumah peninggalan Julia Perez masih tetap kokoh dan berdiri seperti sedia kala.(Tribun-Video.com/TribunnewsDepok.com)
Artikel ini telah tayang di Tribundepok.com dengan judul Nia Anggia Didatangi Julia Perez Lewat Mimpi : Aku Merasa Kak Jupe Hidup Lagi
5 Tahun seusai Julia Perez Meninggal, Nia Anggia Sering Bertemu di Mimpi: Merasa Kak Jupe Hidup Lagi
Editor: Khaira Nova Hanugrahayu
Reporter: Dhea Andika Rizqi
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribun depok
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.