Hakim Heran Kuat Maruf Bisa Seenaknya Perintah Ajudan, Ternyata Sudah 10 Tahun dengan Ferdy Sambo

Editor: winda rahmawati

Reporter: Rima Anggi Pratiwi

Video Production: Riko Pulanggeni

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - AKBP Ridwan Soplanit yang saat itu menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan mendapat kabar kematian Brigadir J dari sopir pribadi Ferdy Sambo.

Kala itu Ridwan diminta untuk menghadap Ferdy Sambo di rumah dinasnya yang lokasinya bersebelahan dengan rumahnya.

Sesampainya di TKP, dirinya melihat jenazah Brigadir J tergeletak di bawah tangga.

"Saya lihat sudah ada Yoshua sudah tergeletak di bawah. Posisinya tertelungkup menghadap ke lantai," kata Ridwan Soplanit dalam persidangan atas terdakwa AKP Irfan Widyanto di PN Jakarta Selatan, Kamis (3/11/2022).

Melihat itu, Ferdy Sambo langsung menjelaskan kronologi dari skenarionya.

Ferdy Sambo, kata Ridwan Soplanit, menyatakan bahwa Brigadir J tewas akibat insiden tembak menembak dengan Bharada E.

Setelah itu, dia pun menceritakan bahwa Brigadir J telah melecehkan istrinya, Putri Candrawathi.

Baca: Bantahan Putri Candrawathi soal Adopsi Anak dari Keluarga Yosua, Tegaskan Tak Pernah Lakukan Hal itu

Ridwan mengungkap Ferdy Sambo menangis di hadapannya seusai membunuh Brigadir J di rumah dinasnya.

Kemudian, Ridwan Soplanit menyatakan bahwa Ferdy Sambo lalu menepuk ke arah tembok dengan keras.

Tak lama setelah itu, dia pun menangis sembari melihat ke arahnya.

"Dia tangan kanannya menepuk ke arah tembok dengan keras kemudian kepalanya nyandar di tembok dan dia kembali melihat saya, saya melihat FE matanya udah berkaca kaca seperti mau menangis, tampak sedih," ungkapnya.

Selanjutnya, Ferdy Sambo memerintahkan agar Ridwan Soplanit memanggil anak buahnya untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Namun, saat itu Ferdy Sambo meminta Ridwan Soplanit tidak ribut atas insiden tersebut.

Sebagai informasi, buntut kasus pembunuhan Brigadir J, AKBP diberi sanksi demosi selama delapan tahun.

Pemberian sanksi ini buntut pelanggaran etik yang dilakukan Ridwan dalam kasus Brigadir J.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ferdy Sambo Menangis di Hadapan Eks Kasat Reskrim Polres Jaksel Usai Bunuh Brigadir J

 

Host: Rima Anggi
Vp: Riko Pulanggeni

# Ferdy Sambo # Bharada E # Brigadir J # persidangan # sidang perdana # senin # pn jaksel # brigadir yosua # Putri Candrawathi # Febri Diansyah # Pembunuhan Brigadir J # Obstruction of Justice # Kuat MARUF # Vera Simanjuntak # duren tiga # magelang # Brigjen Hendra # Eksepsi # Surat Dakwaan # Majelis Hakim # ART # susi # saksi # saksi kunci

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda