Opening Ceremony KMAN VI di Jayapura, dari Defile Kontingen hingga Tari Kolosal 250 Pelajar

Editor: Fitriana SekarAyu

Cameraman: Muh Rosikhuddin

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Pembukaan KMAN VI di Kabupaten Jayapura berlangsung sukses pada Senin, 24 Oktober 2022.

Dimulai sekira pukul 09.35 WIT bertempat di Stadion Barnabas Youwe, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.

Sebelum pembukaan, para perwakilan komunitas masyarakat adat mengikuti ritual pengumpulan tanah dan batu nusantara.

Setelah prosesi itu, para peserta kirab budaya nusantara resmi dilepas oleh Bupati Jayapura Mathius Awoitauw.

Baca: 9 Tahun Kebangkitan Masyarakat Adat Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw: Hasilkan Tiga Karya

Upacara pembukaan ditandai dengan meniup fue oleh lima kepala wilayah adat.

Pembukaan diawali dengan penampilan tarian kolosal dari 250 gabungan pelajar di Kabupaten Jayapura.

Tarian yang ditampilkan menggambarkan keseharian masyarakat adat di Kabupaten Jayapura.

Yakni memancing atau menangkap ikan, mendayung, menanam, dan mentotok sagu.

Baca: Tarian Masyarakat Adat Papua saat Pawai Budaya KMAN VI, Bawa Busur & Panah hingga Baju Kulit Kayu

Setelah itu, tepat pukul 10.00 WIT lagu kebangsaan Indonesia Raya dinyanyikan dan diikuti mars KMAN.

Sekira total 2.277 orang dan 139 orang peninjau turut serta menghadiri pembukaan KMAN VI.

Kehadiran komunitas masyarakat adat dari seluruh penjuru tanah air membuktikan rasa tali kasih merajut persaudaraan antar sesama komunitas adat se-nusantara.

Rangkaian pembukaan KMAN VI ditutup dengan dialog umum yang menghadirkan enam narasumber.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul Opening Ceremony KMAN VI di Jayapura, dari Defile Kontingen hingga Tari Kolosal 250 Pelajar

# KMAN VI # Jayapura # Sentani # Papua # adat

Sumber: Tribun Papua
   #KMAN VI   #Jayapura   #Sentani   #Papua   #adat
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda