Laporan Wartawan TribunSolo.com, Mardon Widiyanto
TRIBUN-VIDEO.COM - Menjelang akan ditutupnya Jembatan Jurug A untuk sementara selama pengerjaan proyek rehab Jembatan Jurug B berlangsung, kini beredar sejumlah cerita mistis di tengah masyarakat.
Bahkan, diketahui cerita mistis ini sudah berkembang sejak lama di jembatan tersebut.
Konon, sejak tahun 1970 silam, ada cerita sosok manusia kerap menghilang di tengah jembatan.
Dikutip dari TribunSolo.com pada Jumat (16/9), dikabarkan sosok itu digambarkan tengah menggendong dagangan miliknya.
Ia menceritakan, sosok itu menghilang dengan sendirinya di tengah jembatan tersebut.
Hal itu disampaikan oleh seorang warga bernama Guntoro (50), warga Ngringo, Jaten, Karanganyar, Jawa Tengah.
Baca: Menilik Rumah Bale Samar, Tempat Wisata Budaya di Lombok Timur yang Penuh Cerita Mistis
"Mulai 1970 ada cerita di jembatan tersebut, ada makhluk gaib berwujud manusia menggendong dagangan berjalan di sana kemudian hilang sendiri saat di tengah jembatan tersebut," ujar Guntoro .
Guntoro juga mengungkapkan, bahwa jembatan tersebut kerap digunakan untuk melakukan kegiatan berbau mistis.
Seperti menghanyutkan bunga sesajen, abu kremasi, ari-ari hingga pusaka buangan maupun barang mistis lainnya.
Tapi bagaimana sejarah sebenarnya dari Jembatan Jurug A tersebut?
Diketahui, jembatan itu mulai dibangun sekira tahun 1913 dan jadi pada tahun 1915.
"Dibangun tahun 1913 dan jadi tahun 1915," ucap Guntoro.
Adapun pembangunan jembatan tersebut dilakukan oleh Kerajaan Kasunanan Surakarta Hadiningrat bersama pemerintah Kolonial Hindia Belanda.
Baca: Seramnya Rumah Hantu Songko, Wahana Horor yang Diangkat dari Kisah Mistis Masyarakat Manado
Jembatan penghubung Karanganyar dan Solo itu diresmikan oleh Raja Paku Buwono X.
Di mana peresmian jembatan juga bersama Pemerintah Hindia Belanda yaitu Residen Surakarta, F P Sollewijn Gelpke yang didampingi oleh pejabatan sipil dan militer.
Diketahui, Jembatan Jurug Lama hanya bisa dilalui kendaraan roda dua, pesepeda, dan pejalan kaki.
Sementara, saat malam hari, kondisinya lebih gelap karena minim penerangan.
"Jembatan Jurug Lama hanya bisa dilalui kendaraan roda dua, pesepeda, dan pejalan kaki, saat malam hari, kondisinya lebih gelap karena minim penerangan," ungkap Guntoro.
Sebagai informasi, perbaikan Jembatan Jurug A tersebut dilakukan karena kondisi jembatan yang sudah tua dan rapuh.
Beberapa lubang di sepanjang jembatan tersebut tampak menganga.
Sehingga derasnya aliran di Sungai Bengawan Solo mampu terlihat jelas.
Selain itu, tiap kali beberapa kendaraan melintas bersamaan di jembatan tersebut maka jembatan akan terasa bergetar.
Diketahui, akses lalu lintas di jembatan akan mulai ditutup pada Minggu (18/9) mendatang.
(Tribun-Video.com/TribunSolo.com)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Cerita Mistis Jembatan Jurug A Penghubung Karanganyar-Solo : Sosok Gaib Hilang di Tengah Jembatan
# jembatan # mistis # Dagangan # Jaten # Karanganyar # Jawa Tengah # Belanda # Paku Buwono X
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.