Harga Mobil Bekas Daihatsu Ayla Tahun 2013 Makin Murah, Mulai dari Rp 50 Jutaan

Editor: Fitriana SekarAyu

Video Production: Ananda Bayu Sidarta

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Kamu sedang mencari mobil LCGC murah ?

Mobil Daihatsu Ayla tahun 2013 bisa menjadi rekomendasi buat kamu loh.

Harga mobil ini dibanderol mulai Rp 55 jutaan saja per awal September.

Dilansir dari Otoseken.id, bicara Daihatsu Ayla, mirip dengan merek kembaran dan varian-variannya.

Postur mengotak membuat wajah tidak terlalu eyecatching.

Meski begitu, desain bumper kokoh cukup untuk menunjukkan potensinya.

Baca: Daihatsu Indonesia Sebut Rocky Banyak Diminati karena Desainnya yang Dianggap Anak Muda Banget

Selain untuk membedakan dengan Toyota Agya sebagai saudara kembar.

Bodi minimalis tanpa ba­nyak guratan. Pelek masih besi dan ditutup dop.

Mesin 998 cc 3-silinder Ayla bertenaga 65 dk di 6.000 rpm dan torsi 88 Nm di 3.600 rpm.

Sebagai penerus tenaga digunakan transmisi matik 4- speed. Suara mesin terdengar cukup jelas di kabin. Termasuk desingan khas mesin 3-silinder.

Respons mesin di putaran bawah terasa memadai untuk mobil seberat 765 kg. Ditambah rasio final gear 4,485, Ayla terasa pas saat kondisi ‘stop and go’.

Baca: Daihatsu Sigra Facelift Resmi Diluncurkan, Dapat Ubahan Eksterior & Interior, Harga Naik Rp 3 Jutaan

Berikut daftar harga Daihatsu Ayla 2013 yang diambil dari pricelist GridOto.com.

D M/T 2013 1.000 cc, 64 dk Rp 55 juta

M A/T 2013 1.000 cc, 64 dk Rp 60 juta

M M/T 2013 1.000 cc, 64 dk Rp 60 juta

R A/T 2013 999 cc, 60 dk Rp 65 juta

X A/T 2013 1000 cc, 60 dk Rp 65 juta

X M/T 2013 1000 cc, 60 dk Rp 65 juta

Catatan: Harga kendaraan tergantung kondisi dan wilayahnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJualBeli.com dengan judul "Semakin Murah, Cek Harga Mobil Bekas Daihatsu Ayla Tahun 2013"

# mobil # Daihatsu # Ayla # rekomendasi # Murah

Sumber: TribunJualBeli.com
   #mobil   #Daihatsu   #Ayla   #rekomendasi   #Murah
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda