TRIBUN-VIDEO.COM - Komnas HAM menyebut mental Bharada E lebih tangguh dibanding ajudan Ferdy Sambo yang lain.
Hal tersebut terungkap setelah pemeriksaan seluruh ajudan Ferdy Sambo terkait kasus kematian Brigadir J.
Pernyataan ini disampaikan Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam di Kantor Komnas HAM, Jakarta pada Kamis (25/8).
Dikutip dari TribunJakarta.com, Anam menjelaskan saat melakukan pemeriksaan terhadap seluruh ajudan Ferdy Sambo termasuk Bharada E.
Terlihat beberapa ajudan lain grogi dalam menjawab pertanyaan.
“Ada proses yang ketika ditanya itu mentalnya kuat, diputar-putar, tetap konsisten. Dan enggak terlalu grogi, salah satunya Bharada E,” ujar Anam kepada Tribunnews.
Baca: Sambo Menangis, Komnas HAM Singgung Perbedaan Bharada E: Eliezer Lebih Tangguh dari Ajudan Lain
Terlihat pula saat memasuki istirahat, beberapa orang ini menghabiskan waktu lebih lama, termasuk Bharada E.
Meski begitu, Anam mengatakan dari keseluruhan pihak yang diperiksa, Bharada E lah yang mempunyai mental paling tangguh dan konsisten.
“Bharada E itu mentalnya cukup untuk terus ngomong secara konsisten, padahal sudah kita putar,” jelas Anam.
“Walaupun beberapa waktu, saat istirahat ngerokoknya lama daripada yang lain,” jelas Anam.
Diketahui kesaksian Bharada E kini menjadi penting dalam proses pengungkapan kasus tewasnya Brigadir J.
Baca: Ferdy Sambo Ngaku Salah Seret Ajudan, Janji pada Komnas HAM akan Tanggung Jawab: Bebaskan Bharada E
Bhrada E kini telah menjadi justice collaborator atau saksi pelaku yang bekerja sama dengan hukum.
Saat ini ia ditahan di Rutan Bareskrim polri.
Sementara Irjen Ferdy Sambo dikurung di Mako Brimob, Kelapa Dua Depok.
Namun kondisi Irjen Ferdy Sambo berberda dengan Bharada E, meski sama-sama menjadi tersangka.
Mantan Kadiv Propam itu menangis terharu saat bercerita mengenai anak-anaknya kepada Kak Seto yang menemuinya di Mako Brimob pada Selasa (23/8).
Saat ditemui Kak Seto, Sambo menitipkaan anak-anaknya agar diberi semangat dan tegar menghadapi kondisi keluarganya. (*)
(Tribun-Video.com/TribunJakarta.com)
==
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Mental Bharada E Tangguh Dibanding Ajudan Lain: Senyum di Tahanan, Ferdy Sambo Malah Menangis
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.