TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial, tangis haru mengiringi acara perpisahan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Gajah Mada (UGM) dengan warga Desa Dian Pulau, Kecamatan Hoat Sorbay, Kabupaten Maluku Tenggara, Provinsi Maluku di Bandara Karel Sadsuitubun Langgur.
Bahkan dalam video beredar, ratusan warga desa yang mengantar ke bandara menangis bersama puluhan mahasiswa KKN UGM yang akan kembali ke Yogyakarta.
Warga desa dan mahasiswa KKN kembali larut dalam kesedihan karena harus berpisah.
Baca: Viral Aksi Kakak Peluk Erat Adik saat Menangkan Lomba 17 Agustus, Buat Para Guru Terharu
Warga dan mahasiswa UGM itu tak tahan membendung kesedihan karena harus berpisah.
Berulang kali sejumlah mahasiswa terlihat berpelukan dengan warga sebagai tanda perpisahan.
Momen perpisahan yang sangat berkesan itu terjadi saat pesawat akan meninggalkan bandara.
Baca: Viral Seorang Pria Santai Curi Tiang Bollard di Bogor, Aksinya Terekam Kamera Warga
Satu per satu mahasiswa lalu memasuki ruang tunggu bandara sembari melambaikan tangan dengan mata berlinang.
Sejumlah warga juga pun secara berat hati melepas kepergian mahasiswa yang sudah mereka anggap seperti saudara. Peristiwa itu terjadi pada Rabu (16/8/2022).
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Viral Momen Sedih Warga Desa di Maluku Berpisah dengan Mahasiswa KKN UGM, Ini Kisah di Baliknya
# Maluku # Mahasiswa KKN # KKN UGM # momen perpisahan # sedih # viral di media sosial
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.