Jadwal Liga 1 Hari Ini Persib vs Bali United, Ada Laga Persebaya, Persis, hingga PSIS Semarang

Editor: Unzila AlifitriNabila

Reporter: sara dita

Cameraman: Sigit Setiawan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Liga 1 2022-2023 telah memasuki pekan keenam dan akan dimulai pada sore hari ini, Selasa (23/8/2022).

Sebanyak lima laga akan tersaji, termasuk partai bigmatch antara Persib Bandung vs Bali United yang akan kick off pukul 15.30 WIB.

Namun pelatih anyar Persib, Luis Milla masih belum bisa mendampingi anak asuhnya dalam pertandingan sore nanti.

Mantan pelatih Timnas Indonesia itu belum menyelesaikan syarat administrasinya.

Baca: Update Liga 1 2022-2023: PSIS Tidak Turunkan Striker Andalan, 4 Pemain Kunci Persebaya Absen

Pada waktu yang sama, pertandingan Persik Kediri vs PSS Sleman akan dihelat di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur.

Persik Kediri dalam kondisi yang mengenaskan dalam lima laga.

Baca: Tiga Wasit Liga 1 Laga Persebaya Dihukum Berat, Terbukti Lakukan Kesalahan Fatal & Rugikan Bajul Ijo

Mereka masih terjerembab di dasar klasemen dengan baru mengoleksi satu poin.

Laga Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Tak ketinggalan duel Persikabo 1973 vs Bhayangkara FC akan tersaji malam ini pukul 18.15 WIB di Stadion Segiri, Samarinda.

Diikuti laga Persis Solo vs Madura United di Stadion Manahan, Solo pukul 20.00 WIB. (*)

Host: Saradita
VP: Lutfi Tursilowati N.A

# Liga 1 # Persib Bandung # Bali United # Persis Solo # PSIS Semarang # Persebaya  

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda