Deretan Kejadian Horor di Rusun Film Pengabdi Setan 2: Warga Kejang hingga Mata Melotot di Lantai 3

Video Production: Tia Kristiena

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Rumah susun atau rusun yang jadi tempat pembuatan film Pengabdi Setan 2 Communion bikin banyak orang penasaran.

Sejak film itu diputar di bioskop, rusun yang terbengkalai lama tersebut ramai disambangi orang.

Warga sekitar sempat mengungkapkan kisah angkernya rumah susun ini. Seperti apa?

Di sebuah gudang kelapa beratap seng dan berdinding batang bambu, seorang pria berpeci putih tengah duduk santai pada Senin (8/8/2022).

Bulir tampak mengalir di wajahnya. Bagian belakang bajunya juga tampak basah.

Udara kala itu memang terasa agak panas.

Baca: Intip Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2 yang Bikin Merinding, Rusun di Kota Bekasi Mangkrak 15 Tahun

Di belakangnya, tertimbun banyak tumpukan batok kelapa yang akan dijualnya.

Sementara di luar gudang, berserakan kopra atau daging buah kelapa beralaskan terpal yang lagi dijemur untuk dijadikan minyak kelapa.

Pria berpeci itu tak bekerja seorang diri. Ia memiliki tiga anak buah yang membantunya mengolah kelapa.

Pedagang kelapa itu namanya Tono. Sudah kurang lebih 20 tahun dia tinggal di sana bahkan sebelum rumah susun yang tegap menggapai mega itu berdiri.

Rumah susun di hadapan Tono itu kini tampak terbengkalai. Rumah susun sewa itu dikabarkan mangkrak kurang lebih 15 tahun.

Rusun 15 lantai ini dibiarkan kusam dan gelap.

Tak heran rusun yang memprihatinkan ini dipilih sang sutradara, Joko Anwar untuk menggarap film horornya itu.

Tono tahu rusun ini belakangan lagi menyita perhatian orang gara-gara Film Pengabdi Setan 2. Pembuatan film di rusun itu berlangsung pada tahun 2021 silam.

Baca: Bikin Merinding, Lokasi Syuting Pengabdi Setan 2 di Rusun yang Mangkrak 15 Tahun

Proses syuting itu tak menentu. Yang jelas sepanjang hari rusun itu dipakai oleh para kru film.

Syutingnya juga benar-benar tertutup sehingga tak menarik perhatian warga sekitar untuk datang.

Meski proses syuting sedikit mengganggu aktivitasnya berdagang, tetapi tak masalah bagi Tono.

"Kalau mau syuting, kita diminta enggak beraktivitas dulu. Pas mereka istirahat, baru kita boleh lanjutkan," kata Tono kepada TribunJakarta.com pada Senin (8/8/2022).

Sebelum kisah horor di rusun ini meneror para penonton di film, warga sekitar pernah merasakan kisah horor sungguhan.

Hal itu diceritakan sendiri bapak-bapak itu yang sudah lama di sana.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Horornya Rusun Film Pengabdi Setan 2: Warga Kejang hingga Mata Melotot di Lantai Ini

#Pengabdi Setan #Angker #rusun #horor #kesurupan

Baca Artikel Lainnya di Sini

Sumber: TribunJakarta
   #Pengabdi Setan   #Angker   #rusun   #horor   #kesurupan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda