Sempat Saling Ejek, Razman Nasution Cabut Laporan Uya Kuya dan Ricky Sitohang, Sebut Tak Masalah

Editor: Danang Risdinato

Reporter: Dhea Andika Rizqi

Video Production: Fitriana Dewi

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Setelah saling menghina di media sosial, pengacara Razman Nasution mengumumkan bahwa dirinya mencabut laporannya terhadap Uya Kuya dan Ricky Sitohang atas pencemaran nama baik.

Ia menyebut bahwa dirinya sebenarnya tidak bermasalah dengan kedua orang itu.

Sang pengacara menyebut bahwa pokok permasalahannya hanya ada pada dua orang, dr. Richard Lee dan Hotman Paris Hutapea.

Pencabutan laporan itu dilakukan Razman Nasution setelah datang menjadi bintang tamu dalam podcast milik Uya Kuya.

Baca: Uya Kuya Buktikan Pengakuan Iqlima Kim Pernah Dicium Razman Nasution, sang Pengacara Justru Berkelit

Melalui unggahan di Instagram pribadinya pada Kamis (4/8/2022), Razman mengumumkan bahwa dirinya mencabut laporan terhadap Uya Kuya dan Ricky Sitohang.

Ia juga menegaskan bahwa dirinya tidak akan lagi menanggapi tudingan dan opini dari publik yang tidak tegas.

Sehingga Razman mengaku tak akan membawa berbagai masalah ke ranah hukum.

"Saya informasikan pertama bahwa sudah memberi penjelasan yang utuh dan seterang-terangnya terkait dengan berbagai hal yang berkembang sebagai opini publik yang menurut saya sangat tidak sehat terhadap beberapa bulan terakhir ini," Ungkap Razman Nasution.

"Karena itu saya pada kesempatan ini tidak lagi mengomentari hal-hal yang tidak penting yang termasuk pada substansi proses hukum," tambahnya.

"Saya kira opini bisa dibangun dengan baik dan menjadi konsumsi masyarakat secara jernih, karena saya tidak akan meresponnya lagi," lanjutnya.

Baca: Razman Nasution Beri Klarifikasi pada Uya Kuya, Iqlima Kim Interupsi: Bahas soal Iqlima Dong Bang

Pencabutan laporan itu sudah mendapat masukan dari berbagai pihak termasuk keluarga agar tidak mengambil tindakan gegabah.

Lebih lanjut, ia terang-terangan mengaku bahwa tak ada masalah pribadi dengan Uya Kuya.

Dijelaskan Razman, bahwa Uya Kuya hanya memiliki persoalan dengan kliennya, Medina Zein yang sebentar lagi akan melakukan persidangan.

"Uya Kuya sesungguhnya tidak ada masalah dengan saya yang paling mendasar karena persoalan Medina Zein dan sebentar lagi dia akan melakukan persidangan," tambahnya.

Lebih lanjut, ia menegaskan akan mencabut laporan dari Irjen Pol Ricky Sitohang dan Uya Kuya.

Diakui Razman, setelah bertemu dengan sang Artis, ia mengaku mendapat respon dan tata krama yang baik ditunjukkan oleh Uya Kuya.

Hal itulah yang menjadi satu di antara alasan dirinya mencabut laporan tersebut.

"Berdasarkan LP yang saya lakukan, maka saya juga cabut laporan saya terhadap saudara adik saya Uya Kuya dan informasi ini sangat penting bahwa setelah saya memihat dan merespon tata kelola dan bahasa dan tata krama yang dibangun menurut saya itu sangat baik," tegasnya.

Sementara dengan laporan yang lain, Razman mengaku masih akan terus melanjutkan prosesnya ke meja hukum.

"Hari ini surat saya akan masuk untuk mencabutan laporan," pungkasnya.

Melalui kolom keterangan, Razman menjelaskan bahwa pokok permasalahannya ada pada dr Richard Lee dan Hotman Paris.

(Tribun-Video.com/Dhea A)

Baca berita terkait lainnya di sini

# Ricky Sitohang # Razman Nasution # Uya Kuya # Tribun Style Update

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda