TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang oknum anggota Polri diduga melakukan pemukulan terhadap anggota TNI di komplek Jalan Yos Sudarso, Kabupaten Fakfak, Papua Barat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun TribunPapuaBarat.com, kejadian itu terjadi sekira pukul 13.10 WIT, Selasa (26/7/2022).
Rekaman video aksi tersebut juga beredar luas di media sosial.
Awalnya, seorang oknum personil Polri diduga memukul anggota TNI di Jalan Yos Sudarso Fakfak sekira pukul 13.00 WIT.
Diduga pemukulan itu terjadi lantaran masalah perempuan (polwan), yang juga merupakan anggota Polres Fakfak.
Mendengar hal itu sebanyak 13 termasuk oknum anggota TNI pun turun ke lokasi.
Baca: 4 Rumah Warga di Fakfak Papua Barat Roboh akibat Banjir Rob, Warga: Ombak Melebihi Atap
Mereka menggunakan mobil dinas Korem 182/Jazira Onim mendatangi tempat lokasi kejadian.
Kemudian, para anggota langsung mengangkat tiga anggota Polres Fakfak ke Korem 182/Jazira Onim.
Terkait persoalan ini, Kapenrem 182/Jazira Onim Mayor infanteri Hikmat Ilahi membenarkan adanya kejadian itu.
"Kejadian itu betul tapi sudah diselesaikan secara kekeluargaan," ucapnya.
Baca: Pasca-dilanda Banjir Rob di Kabupaten Fakfak, Warga Mengaku Takut Kejadian Serupa Terulang Lagi
Ia menuturkan, terkait beredarnya video memang betul terjadi pemukulan dari oknum anggota Polres Fakfak terhadap seorang prajuritnya.
"Tidak ada adu jotos (hanya pemukulan), pastinya di video terlihat beberapa prajurit TNI membawa oknum polisi ke Korem," jelasnya.
Prajurit TNI membawa oknum Bintara itu ke Korem untuk dimintai keterangan terkait permasalahan itu lebih lanjut.
(TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari)
Artikel ini telah tayang di Tribunpapuabarat.com dengan judul Oknum Polisi Nyaris Baku Hantam dengan Anggota TNI di Fakfak, Kapenrem: Sudah Diselesaikan
# oknum polisi # baku hantam # Anggota TNI # Fakfak # Papua Barat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.