TRIBUN-VIDEO.COM - Siap-siap terutama buat sobat Tribunjualbeli khususnya para pekerja swasta, kalian akan mendapatkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 dari pemerintah.
Program subsidi upah ini hanya diperuntukkan bagi pekerja atau buruh dengan gaji di bawah Rp 3,5 juta per bulan.
Bagi yang belum mengetahui bagaimana cara mengecek bantuan BSU 2022 tersebut, simak yuk!
Dikutip dari Tribunnews.com, BSU 2022 ini rencananya akan diberikan kepada pekerja atau buruh sebesar Rp 500.000 per bulan untuk dua bulan.
Baca: Kapan BSU Pekerja 2022 Cair? Berikut Kriteria Penerima BSU & Jumlah yang Diterima
Namun, rencananya pembayaran BSU 2022 ini akan diberikan sekaligus sebesar Rp 1 juta.
Bagi masyarakat yang telah terdaftar dalam program BPJS Ketenagakerjaan, bisa melakukan pengecekkan status penerima dan pencairan melalui website bsu.kemnaker.go.id.
Pengecekan ini bisa dilakukan menggunakan KTP Elektronik secara online.
Namun, jika belum memiliki akun peserta BPJS Ketenagakerjaan, bisa mengunjungi website kemnaker.go.id untuk melakukan pendaftaran.
Baca: BSU Pekerja Rp 3,5 Juta Gagal Cair Sebelum Lebaran, Menaker Ida Fauziyah Berikan Penjelasan
Lengkapi pendaftaran akun dan aktivasi akun dengan menggunakan kode OTP yang akan dikirimkan ke nomor handphone.
Lengkapi profil biodata diri berupa foto profil, tentang Anda, status pernikahan dan tipe lokasi.
Setelah itu, Anda akan mendapatkan notifikasi terdaftar sebagai calon penerima BSU maupun tidak terdaftar.
BSU ini disalurkan kepada pekerja dan buruh yang terdaftar oleh pihak BPJS Ketenagakerjaan dan Kementerian Ketenagakerjaan.
Selain melalui website Kemnaker, sobat Tribunjualbeli juga bisa melakukan pengecekkan dengan mengakses laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.
Kemudian, bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id atau melakukan chat WhatsApp Ketenagakerjaan.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
# BSU # Bantuan Subsidi Upah # BPJS Ketenagakerjaan # Pemerintah # pekerja
Baca berita lainnya terkait Bantuan Subsidi Upah
Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Cek BSU 2022 Sudah Cair Login bsu.kemnaker.go.id Dapat Bantuan Rp 1 Juta
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.