337 Jemaah Haji Kota Serang Tiba di Indonesia Secara Bertahap, Kloter Pertama pada 25 Juli 2022

Editor: Restu Riyawan

Video Production: Ardrianto SatrioUtomo

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Jemaah haji asal Kota Serang tiba di Indonesia secara bertahap.

Tahap pertama pada 25 Juli 2022, lalu tahap kedua pada 29 Juli 2022 dan tahap ketiga pada 1 Agustus 2022.

Wali Kota Serang Syafrudin akan menyambut jemaah haji asal Kota Serang di halaman kantor pemerintahan Kota Serang.

Informasi itu disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Serang, H Abdul Rozak.

Baca: Tes di Embarkasi Surabaya, Belasan Jemaah Haji Indonesia Positif Covid-19 Sepulang dari Tanah Suci

Baca: Hari Kelima Pemulangan, 2.049 Jemaah Haji dari Empat Debarkasi Pulang ke Indonesia

Dia mengungkapkan ada sebanyak 337 jamaah haji yang terdiri dari 3 kloter yang akan kembali usai menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci.

Saat tiba di Kota Serang, jemaah akan disambut oleh wali kota Serang sekaligus penyerahan koper secara simbolis.

Berikutnya, kloter 22 (kloter kedua) akan berangkat tanggal 29 Juli.

Paling lambat akan tiba di Kota Serang sekitar pukul 07.00 WIB.

Kloter terakhir akan tiba pada 1 Agustus, sekitar pukul 09.00 WIB tiba di bandara dan sampai di Kota Serang Pukul 11.00 WIB.

Artikel ini telah tayang di TribunBanten.com dengan judul Jemaah Haji Kota Serang Tiba di Indonesia pada 25 Juli, Kantor Wali Kota Jadi Tempat Penyambutan

# jemaah haji # Kota Serang # Wali Kota Serang # Kantor Pemerintahan

Sumber: Tribun Banten
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda