Sosok Penny Mordaunt, Wanita yang Jadi Kandidat Kuat Gantikan Boris Johnson Sebagai PM Inggris

Editor: Tri Hantoro

Reporter: Sandy Yuanita

Video Production: Rizaldi Augusandita Muhammad

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasca mundurnya Boris Johnson sebagai Perdana Menteri (PM) Inggris, kini sosok seorang perempuan bernama Penny Mordaunt mengejutkan publik.

Diketahui, Penny Mordaunt muncul lantaran menjadi satu di antara dari tiga kandidat kuat calon Perdana Menteri Inggris.

Dikabarkan perempuan satu ini relatif belum banyak dikenal publik, lalu siapakah sosok Penny Mordaunt? Berikut informasi selengkapnya untuk Anda.

Dikutip dari Tribunnews.com pada Rabu (20/7), diketahui Penny Mordaunt memang tidak sepopuler dua kandidat lainnya.

Di mana diketahui seperti mantan Chancellor of the Exchequer, Rishi Sunak dan Menteri Luar Negeri, Elizabeth Truss.

Namun beberapa hari terakhir ini, Penny Mordaunt diunggulkan akan memimpin Inggris.

Hal itu terlihat dari putaran pertama Penny mendapat banyak suara dari anggota parlemen Konservatif.

Baca: 8 Kandidat PM Inggris Pengganti Boris Johnson Bertarung di Putaran Awal, Rishi Sunak Jadi Favorit

Pasalnya, Penny juga favorit di antara pendukung Konservatif berdasarkan jajak pendapat YouGov terbaru dan survei terpisah oleh Conservative Home.

Jajak pendapat YouGov, yang dilakukan antara 12 dan 13 Juli, memberi Mordaunt dukungan dari 27 persen dari mereka yang disurvei.

Jajak pendapat Rumah Konservatif menemukan bahwa Mordaunt memiliki 20 persen dari mereka yang disurvei.

Diketahui, Penny Mordaunt menjabat parlemen daerah pemilihan Portsmouth North tahun 2022.

Dikabarkan, ia menjabat sebagai Menteri Kebijakan Perdagangan sejak tahun 2021.

Ia juga pernah menjadi Menteri Pertahanan, Menteri Persamaan dan sebagai Paymaster General.

Wanita kelahiran Devon pada Tahun 1973 itu merupakan putri dari mantan penerjun payung dan guru kebutuhan khusus.

Dikabarkan, Penny Mardaunt juga memiliki saudara kembar.

Sementara, dia juga memiliki keluarga jauh dengan aktor Angela Lansbury yang merupakan sepupu neneknya.

Baca: Boris Johnson Mundur Dari Jabatannya sebagai PM Inggris, Ini Deretan Skandal yang Membelitnya

Dia juga memiliki hubungan keluarga dengan mantan pemimpin Partai Buruh, George Lansbury.

Terkait pendidikan, Penny Mordaunt bersekolah di sekolah negeri di Hampshire dan kemudian belajar drama di sekolah teater.

Bahkan, ia pernah bekerja di pabrik, pernah menjadi asisten pesulap hingga pernah bekerja ke panti asuhan di Rumania semasa hidupnya.

Diketahui, ia adalah anak pertama di keluarganya yang kuliah di universitas belajar filsafat di University of Reading dan lulus pada tahun 1995.

Selama menjadi mahasiswa, dia aktif di kancah politik dan menjadi Presiden Serikat Mahasiswa Universitas Reading.

Tak lama seusai studinya berakhir, dia terlibat dengan partai Konservatif.

Dikabarkan pernah menikah, namun kemudian berpisah dengan suaminya, sampai saat ini dirinya diyakini belum juga menikah.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sosok Penny Mordaunt, Janda Cantik Calon Kuat Perdana Menteri Inggris, Kisah Hidupnya Bikin Haru

# Penny Mordaunt # Perdana Menteri # Inggris # Boris Johnson

Sumber: Tribun Video
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda