Laporan wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUN-VIDEO.COM - Bunga Citra Lestari (BCL) akan berkolaborasi dengan pemenang X-Factor 2022, Alvin Jonathan di konser internasional perdananya di Singapura pada 19 Agustus 2022 mendatang.
Hal tersebut dinyatakan BCL di restoran, Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (5/7/2022).
BCL mengaku, Alvin sangat berjasa dalam perjalanan karirnya sebagai penyanyi.
BCL menganggap dirinya sukses menjadi mentor seorang penyanyi saat Alvin juara X-Factor.
Baca: Pamer Gaya Rambut Baru, BCL Makin Mempesona, Warganet Sebut Sudah Cocok dengan Ariel NOAH
Diketahui saat menjadi peserta X-Factor, Alvin dimentori oleh BCL.
Selain itu, BCL juga ingin menggaet penggemar dari generasi (gen) Z yang banyak menjadi penggemar Alvin.
Diketahui, BCL akan berkolaborasi dengan beberapa musisi dalam konser internasional perdananya itu.
Beberapa di antara musisi tersebut adalah Ariel Noah dan Alvin Jonathan.(*)
# X Factor Indonesia 2022 # BCL # Bunga Citra Lestari # Alvin Jonathan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.