Selalu Terlihat Ceria, Ayah Ayu Ting Ting Dilarikan ke Rumah Sakit, Umi Kalsum Beberkan Penyakit

Editor: Ramadhan Aji Prakoso

Cameraman: Cesar Aini Soekendro

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Kabar kurang menyenangkan kini datang dari keluarga besar Pedangdut Ayu Ting Ting.

Hal ini dipicu oleh kondisi Abdul Rozak sang ayah yang harus dilarikan ke Rumah Sakit untuk mendapat perawatan.

Keadaan ayah Ozak yang sedang terbaring sakit itu pun memicu doa Umi Kalsum selaku istri dan ibu dari Ayu Ting Ting.

Diketahui, kakek dari Bilqis Khumaira Razak tersebut tak pernah terlihat menunjukan gejala sakit atau pun dalam kondisi yang kurang prima.

Baca: Tak Hadiri Mediasi dengan Dito Mahendra, Nikita Mirzani Mengaku Tak Pernah Diundang

Dikutip dari BanjarmasinPost.co.id, justru sebaliknya, disetiap kesempatan Abdul Rozak selalu terlihat bersemangat.

Namun tiba - tiba saja lewat unggahan di akun instagram pribadi Umi Kalsum pada Jumat (1/7), ia membagikan kabar perihal kondisi Abdul Rozak yang sedang sakit.

Tampak dalam foto Abdul Rozak tengah terbaring di ranjang rumah sakit dengan mengenakan piama dan infus di tangan kanannya.

Baca: Selain Jordi Onsu, Ada 7 Lelaki yang Pernah Diisukan Dekat dengan Ayu Ting Ting, Siapa Saja?

Ia pun terlihat lemas dan tak memberikan banyak respon ketika disambangi para anggota keluarga.

Terlihat pula Ayu Ting Ting beserta putrinya yang sedang menjenguk kondisi Abdul Rozak.

Sayangnya dalam unggahan tersebut Umi Kalsum belum membocorkan perihal penyakit yang membuat Abdul Rozak harus dilarikan ke rumah sakit.

Padahal beberapa minggu sebelumnya keluarga tersebut baru saja melaksanakan ibadah umroh bersama. (*)

# Ayah Rozak # Ayu Ting Ting # Umi Kalsum # Rumah Sakit

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda