Viral Kisah Seorang Gadis Diberi Upah Rp 15.000 saat Jadi Kuli Pasir, Diakui Sudah Putus Sekolah

Editor: bagus gema praditiya sukirman

Video Production: febrylian vitria cahyani

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Gadis cantik punya pekerjaan tidak biasa viral di media sosial.

Pasalnya, gadis yang diketahui bernama Evi Mahmud bekerja sebagai kuli pasir.

Kisahnya pun viral setelah dibagikan ke media sosial.

Dalam video yang beredar tampak Evi sibuk menyekop pasir ke atas truk.

Selain menjadi kuli pasir, gadis berusia 25 tahun ini rupanya juga menjadi kuli batu kerikil hingga pengupas kelapa.

Keterangan video itu tertulis, 'Jangan malu dan gengsi. Keras kehidupan bosku'.

Dilansir dari Tribuntimur, Evi merupakan warga Pakoro, Desa Massewae, Kecamatan Duampanua, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.

Baca: Pengakuan 4 Mahasiswi soal Penganiayaan di UNSRI, Perpeloncoan hingga Pelecehan di Kos-kosan

Evi rupanya kerap membagikan video kegiatannya ke akun YouTube-nya.

Bahkan videonya yang bekerja sebagai kuli sudah ditonton lebih dari 16 ribu kali.

"Awalnya diajak nenek jadi kuli pasir sejak tahun 2018 sampai sekarang. Selain jadi kuli pasir, saya juga jadi kuli batu kerikil atau pengupas kelapa," terang Evi dikutip dari Tribuntimur, Jumat (27/5/2022).

Soal pekerjaannya kata Evi, dirinya hanyalah kuli panggilan dnegan upah yang tidak menentu.

"Kalau jadi kuli pasir dan batu kerikil itu biasanya saya tunggu panggilan. Jadi tidak setiap hari juga," bebernya.

Selain menjadi kuli, Evi juga bekerja membantu pekerjaan orang tuanya.

"Jadi mama saya ada usaha jual kelapa. Nah, saya bantu untuk kupas kelapa dan jual ke tetangga-tetangga," ujarnya.

Evi mengatakan ia mulai berangkat bekerja pukul 08.00 Wita.

"Saya berangkat ke sungai itu jam 8 pagi untuk menyekop pasir ke atas truk. Biasanya untuk satu truk pasir itu, saya bersama dua atau tiga orang teman. Kemudian kita diupah Rp50 ribu. Nah, uang itu dibagi tiga lagi. Jadi saya dapat Rp15 ribu," jelasnya.

Baca: Satu Unit Mobil Ambulans Terbakar saat Antar Jenazah di Tol Cipali KM 83 600 Subang

Disinggung soal uapahnya yang hanya Rp 15 ribu, Evi menyebut harus dicukupkan untuk kebutuhan sehari-hari.

Terlepas dari itu, Evi rupanya terpaksa berhenti sekolah karena keterbatasan dana dan kendaraan."Dulu sekolah di MAN Pinrang. Tapi terpaksa berhenti karena jarak rumah dan sekolah saya jauh dan saya tidak punya kendaraan waktu itu," ungkapnya.

Sehingga dirinya memilih mencari nafkah untuk menghidupi kebutuhannya dengan ibunya.

"Kebetulan mama dan bapak saya juga sudah lama cerai. Jadi saya hidup sama mama saya. Untuk memenuhi kebutuhan, saya bantu mama dengan menjadi kuli," terangnya.

Terakhir, Evi mengaku tidak pernah malu dengan pekerjaannya saat ini. (*)

 

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Fakta di Balik Viral Gadis Cantik Jadi Kuli Pasir, Putus Sekolah hingga Sehari Dibayar Rp 15 Ribu

#Viral di Medsos #Kuli Bangunan #Kuli Pasir #Putus Sekolah #Gadis Kuli Pasir

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda