Kesaksian Hayati Korban Kecelakaan di Ciamis: Semua Teriak 'Allahu Akbar' & Ada yang Loncat dari Bus

Editor: Alfin Wahyu Yulianto

Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Bus pariwisata yang mengangkut peziarah mengalami kecelakaan di Tanjakan Balas, Kabupaten Ciamis pada Sabtu (21/5/2022) kemarin.

Akibat kecelakaan tersebut empat orang tewas, dan 48 penumpang lainnya luka-luka.

Hayati satu diantara korban selamat memberi kesaksian sebelum bus mengalami kecelakaan .

Dikutip dari Kompas.com, Hayati bercerita mulanya bus tersebut berangkat dari Balaraja, Tangerang pada Jumat (20/5/2022) menuju Cirebon.

Lalu mereka berziarah ke Panjalu, Ciamis .

Pada Sabtu (21/5/2022) sore mereka melanjutkan perjalanan ke Pamijahan, Tasikmalaya.

Tiba-tiba saat melintasi turunan Balas, mobil mengalami oleng lalu banting setir ke kanan.

Bus menabrak rumah warga dan beberapa kendaraan.

"Saat melintasi Turunan Balas, tiba-tiba mobil oleng terus banting ke kanan, menabrak rumah warga dan beberapa kendaraan," ujar Hayati.

Menurut dia, semua penumpang bus lalu berteriak "Allahu Akbar" dan melihat asap.

Penumpang yang panik lalu meloncat dari kaca samping bus.

"Setelah itu saya pingsan," tutur Hayati.

Sementara itu, Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhankoro mengatakan masih mendalami penyebab kecelakaan bus peziarah.

"Untuk kronologi kami mohon waktu, masih didalami," kata dia.

Tony menyebut, Ihwal sopir bus, sampai saat ini belum ditemukan.

Dia menduga, sopir turut menjadi korban dalam kecelakaan tersebut.

Lebih lanjut, Tony menyampaikan, kecelakaan melibatkan tiga jenis kendaraan, yakni bus, kendaraan roda 4 dan roda 2.

Adapun empat korban yang meninggal terdiri dari satu penumpang bus, dua warga di TKP dan seorang pengendara di TKP.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Fakta Kecelakaan Maut Bus Peziarah di Ciamis yang Tewaskan 4 Orang, Sopir Belum Ditemukan"

# Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhankoro # kecelakaan # Ciamis

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda