Begal Diamuk Massa di Duren Sawit setelah Mencuri Sepeda Motor, Modus Pura-pura Bantu Motor Mogok

Video Production: Roni Yoga Irawan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Peristiwa pembegalan terjadi di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur pada Senin (9/5/2022) pukul 20.00 WIB.

Seorang ibu dan anak perempuannya diketahui menjadi korban pembegalan tersebut.

Saat kejadian itu terjadi, kondisi di lokasi ramai lalu lalang kendaraan dan cuaca sedang gerimis.

Baca: Video Detik-detik Polisi Diamuk Massa saat Amankan Pelaku Jambret, Sempat Lepas Tembakan ke Udara

Korban bernama Sunarti menjelaskan, ketika itu tengah berhenti untuk perbaiki ban depan karena ada masalah.

"Jadi baut rodanya kendor, terus mau diperbaiki dahulu sebelum dibawa ke bengkel," katanya.

Tak lama datang seorang pria berjalan kaki dan berpura-pura membantu perbaiki sepeda motornya.

Pelaku kemudian merampas kunci kontak yang dipegang oleh anak Sunarti bernama Ayu dan aksi tarik menarik pun terjadi.

Baca: Viral Video Maling hanya Curi Bantal dan Guling, Pemilik Rumah Curiga Digunakan untuk Ilmu Hitam

Setelah berhasil merampas, pelaki berusaha membawa kabur sepeda motornya yang belum sepenuhnya normal.

"Terus diteriaki maling, sama warga dikejar untuk ditangkap," ucap Sunarti.

Karena baut rodanya masih rusak, maka roda sepeda motor korban terlepas dan pelaku terjatuh ke aspal.

Warga yang mengejar sekira 50 meter langsung menangkap pelaku dan menghakiminya secara membabi buta.

Pelaku diketahui berinisial RY (35) warga Buaran Jakarta Timur dan aparat kepolisian dengan sigap datang ke lokasi.

Baca: Viral Video Kisah Maling Misterius, Bobol Rumah tapi Cuma Ambil Bantal & Guling, Pemilik Merasa Aneh

Sehingga nyawa pelaku bisa diselamatkan dari aksi main hakim sendiri dari warga yang geram.

"Terus dibawa ke Polsek Duren Sawit pelakunya sama anggota polisi," jelasnya.

Sementara itu, Kapolsek Duren Sawit Kompol Martson Marbun mengaku pelaku tersebut bukan begal tapi pencuri sepeda motor .

"Dia pencuri sepeda motor , bukan begal karena enggak bawa senjata tajam dan jalan kaki," tutur Marbun kepada Warta Kota. (*)

(TRIBUN-VIDEO.COM/WARTAKOTALIVE.COM)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Pura-pura Bantu Motor Mogok, Begal Langsung Rampas Kunci Motor Bikin Warga Ngamuk.


# Motor mogok # motor # Duren Sawit # sepeda motor # mencuri sepeda motor # Diamuk Massa # curanmor # begal  

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda