Mahasiswa Unjuk Rasa di DPR Sampaikan Penolakan Perpanjangan Masa Jabatan Presiden

Editor: Bintang Nur Rahman

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM - Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM  SI) melakukan long march menuju gerbang utama DPR RI Senayan Jakarta pada Senin (11/4/2022) sekira pukul 13.45 WIB.

Sebelumnya mereka berkumpul di Jalan Gerbang Pemuda Senayan Jakarta.

Para mahasiswa yang tergabung dari aliansi tersebut menggunakan almamater dari kampusnya masing-masing berunjuk rasa.

Mereka membentuk formasi untuk menghindari adanya penyusup yang masuk ke dalam barisan mereka.

Baca: Sosok Ade Armando yang Dihajar Pendemo lalu Ditelanjangi, Pernah Samakan Anies Baswedan dengan Joker

Mereka juga membawa poster bertuliskan aspirasi mereka serta bendera organisasi mereka.

Cuaca di sekitar lokasi mendung dan hujan turun rintik-rintik.

Dalam kurun waktu sekira 30 menit, massa tiba di Gerbang Utama Gedung DPR RI Senayan Jakarta.

Diketahui ada beberapa poin tuntutan yang akan disampaikan dalam aksi bertajuk Geruduk Rumah Rakyat tersebut.

Baca: BREAKING NEWS: Pos Polisi Pejompongan Jakarta Pusat Dibakar Massa, Buntut Aksi Demonstrasi

Di antaranya mendesak dan menuntut wakil rakyat untuk tidak mengkhianati konstitusi negara dengan melakukan amandemen serta bersikap tegas menolak penundaan pemilu 2024 atau masa jabatan 3 periode.

(*)

# mahasiswa # unjuk rasa # DPR RI # Demo 11 April 2022 # Demo BEM SI  

Sumber: Tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda