TRIBUN-VIDEO.COM - Viral di media sosial, Ustaz Yusuf Mansur terlihat mencurahkan isi hatinya mengenai Paytren dan marah di sosial media.
Ia mengaku sedang kesulitan untuk mengumpulkan dana senilai Rp 1 triliun.
Ia menerangkan, sudah melakukan berbagai cara untuk mendapatkan uang.
Nantinya, dana yang telah terkumpul digunakan untuk membenahi bisnis Paytren.
Di mana saat ini, bisnis aset manajemennya sedang digugat oleh sejumlah pihak.
Bahkan, diketahui Ustaz Yusuf Mansur sering bolak-balik untuk menghadiri sidang di pengadilan.
Baca: Detik-detik Ustaz Yusuf Mansur Ngamuk ngamuk Gara-gara Dituntut Bayar Gaji Karyawan Setahun
Bahkan nama 'Yusuf Mansur' berada di jajaran trending topic di Twitter pada Jumat (8/4/2022) malam.
Mendapati namanya jadi buah bibir, ia membagikan tangkapan layar dari bagian trending di Twitter.
Dalam unggahan yang dibagikan, ia terlihat mengunggah beberapa topik terkait dirinya sedang ramai dibicarakan.
Baca: Pemicu Ustaz Yusuf Mansur Marah & Ngamuk, Ternyata Ada Karyawan Paytren Tak Digaji Ancam Menggugat
Selain nama 'Yusuf Mansur', kata '1 Trililun' dan 'Paytren' juga terlihat berurutan ada di daftar trending.
Ustaz Yusuf Mansur justru merespons dengan santai dan menganggap semua ujaran menjadi doa.
Tak sampai di situ, ayah dari Wirda Mansur itu juga menilai topik yang trending itu sangat keren.
Meski begitu, ia membantah jumlah nominal yang dinarasikan soal Paytren mencapai Rp 1 triliun.(Tribunnews.com/Febia)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Video Ngamuknya Viral hingga Trending Twitter, Ustaz Yusuf Mansur Tanggapi Santai: Keren, Cool
# Klarifikasi Ustaz Yusuf Mansur # Ustaz Yusuf Mansur # Paytren # trending topic # Twitter
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.