TRIBUN-VIDEO.COM - Baru-baru ini agensi BTS, BIGHIT Music merilis pernyataan mengejutkan.
Melalui Weverse, BIGHIT Music mengaku akan mengambil langkah tegas untuk melindungi BTS.
Hal tersebut termasuk tindak pencemaran nama baik yang menyangkut pautkan BTS.
Dikutip Grid.ID dari Koreaboo.com, Kamis (31/3/2022), BIGHIT Music juga memberitahukan tentang proses hukum yang sudah berlangsung.
Baca: Tingkah Jungkook saat Jalani Karantina Mandiri Buat Heboh Penggemar, V BTS Sampai Terheran
Agensi menyampaikan bahwa ada pihak yang sedang berusaha mencemarkan nama baik BTS.
Selain unggahan berbahaya, tindakan pencemaran nama baik dan penghinaan juga akan ditindak tegas.
"Kami baru-baru ini mengajukan beberapa keluhan kriminal menggunakan informasi baru yang diberikan oleh penggemar serta dikumpulkan melalui inisiatif pemantauan kami."
"Kami telah mengajukan tuntutan pidana setelah meninjau serangan pribadi di saluran online dan unggahan online yang berisi pencemaran nama baik," ujar BIGHIT Music.
Di samping itu, BIGHIT Music membeberkan kemungkinan konsekuensi atas tindakan haters terhadap BTS.
Baca: Dinyatakan Sembuh dari Covid-19, J-Hope BTS Siap Susul Anggota Lain ke Las Vegas
"Kami telah mengajukan gugatan terhadap pelaku yang telah mencederai reputasi artis kami dan menyebarkan informasi palsu dengan mengumpulkan rumor tentang BTS dengan niat jahat untuk pencemaran nama baik dan menghalangi bisnis," ujar BIGHIT Music.
"Tidak hanya di situs media sosial, komunitas online, DC Inside, YouTube, tetapi bahkan pada ulasan produk bagian dari situs web merek komersial," jelas BIGHIT Music.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul Ambil Langkah Tegas, BIGHIT Music Siap Seret Hater yang Berupaya Mengusik dan Melakukan Tindak Kejahatan Pada Anggota BTS!
#BTS #Bighit Music #haters #Weverse #pencemaran nama baik #tindakan tegas #langkah hukum
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.