Persis Solo Bakal Buat Tim Elite Pro Academy, 100 Persen Dihuni Pemain Lokal Solo

Editor: bagus gema praditiya sukirman

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Manajemen Persis Solo segera membentuk tim muda untuk kompetisi Elite Pro Academy (EPA), termasuk kelompok usia U-16.

Menariknya, skuad tersebut bakal dihuni 100 persen pemain-pemain lokal Solo Raya.

Itu disampaikan Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona.

"Memang rencananya 100 persen dihuni pemain Solo," terangnya kepada TribunSolo.com.

Menurut Bryan, itu sebagai langkah Persis Solo untuk mengembangkan talenta-talenta lokal.

Baca: Persis Solo Buka Kans Trial Pemain Lokal seusai Blusukan ke SSB di Solo Raya

Bila talenta itu bagus dan potensial, bukan tidak mungkin dipromosikan ikut dalam skuad utama Persis Solo.

"Alasannya pengembangan bakat dan talenta asli Solo Raya," terang Bryan.

"Mudah-mudahan bisa berkontrubsi juga untuk Persis Solo senior," tambahnya.

Buka Trial

Sebelumnya, Manajemen dan tim kepelatihan Persis Solo masih terus melakukan blusukan ke sejumlah sekolah sepak bola (SSB) di Solo Raya.

SSB MARS dan SSB TNH Solo menjadi beberapa sekolah sepak bola yang telah dikunjungi.

Media Officer Persis Solo, Bryan Barcelona mengatakan blusukan tersebut bukan hanya soal melihat pemain potensi yang ada di tiap SSB.

"Blusukan untuk melihat sistem pembinaan di Kota Solo, bukan hanya untuk melihat kualitas per individu," kata dia kepada TribunSolo.com.

Baca: Manajemen Persis Solo Lakukan Terobosan Blusukan ke SSB di Solo Raya: Potensi Lokal Ada Harapan

"(Tapi juga untuk) melihat model kepelatihan seperti apa, jadi siapa tahu bisa bersinergi bersama untuk sama-sama membentuk ekosistem sepak bola di Kota Solo, (jadi) bukan untuk melihat individunya saja," tambahnya.

Bryan pun menyampaikan manajer Persis Solo tidak menutup pintu adanya trial bagi pemain-pemain potensial untuk masuk ke akademi klub, Persis Youth.

"Apakah nanti ada yang bisa ke-trial ? Kita tidak menutup kemungkinan," ujar dia.

"Kita juga mengecek rekomendasi dari pelatih mereka juga," tambahnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Siap-siap, Wong Solo ! Persis Solo Bakal Buat Tim EPA U-16 : 100 Persen Dihuni Pemain Solo

#Persis Solo #Kota Solo #Pemain Muda #Solo Raya

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda