TRIBUN-VIDEO.COM - Seusai viral video makam Upin Ipin yang terkenal sebagai tokoh kartun di pemakaman umun wilayah Palu , banyak masyarakat yang berdatangan.
Ayah Upin dan Ipin pun mengaku sempat bingung mengapa makam anaknya menjadi viral dan sejumlah wartawan pun banyak yang mencari dirinya.
Melihat hal itu, ayah Upin Ipin pun memintakan doa bagi para pengunjung yang datang.
Dilansir Kompas.com, ayah Upin Ipin diketahui bernama Hikmah (48).
Dia mengatakan, Upin meninggal karena sakit tahun 1995 saat masih berusia 14 hari.
Sementara Ipin, adiknya meninggal tahun1996 saat usianya baru 3 hari, juga karena sakit.
Dan jasadnya juga dimakammkan di pekuburan yang sama.
Dia menuturkan, nama Upin dan Ipin itu baru terbesit dibenaknya saat makam kedua anaknya itu akan dipasangkan batu nisan.
"Biar gampang diingat, makanya saya minta batu nisannya ditulis nama Upin dan Ipin," kata Hikmah.
Diketahui bahwa Ipin dan Upin merupakan tokoh animasi kartun dari Malaysia yang sudah sangat terkenal Indonesia.
Namun, akhir-akhir ini viral di media sosial makam Upin Ipin yang berada di Jalan Bulu Bionga, Kelurahan Layana, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu , Sulawesi Tengah
Makam Upin Ipin di atas bukit itu pun menjadi ramai pengunjung.
Mereka berfoto di makam Ipin Upin yang viral itu.
Mengetahui banyaknya pengunjung, lelaki yang bekerja di perusahaan rotan ini berpesan kepada para pengunjung untuk mendoakan anaknnya saat mereka pergi ke makam Upin Upin.
"Doakan Ipin dan Upin saja," begitu kata Hikmah. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cerita Ayah Upin Ipin Setelah Makam Anaknya di Palu Viral, Minta Doa dari Pengunjung"
# Palu # Upin Ipin # viral di media sosial
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.