TRIBUN-VIDEO.COM - Selebgram Awkarin alias Karin Novilda menyoroti tas bermerek yang dikenakan ibunda Gaga Muhammad, Janariah.
Hal ini menjadi kontradiksi lantaran keluarga Gaga sempat mengaku tak mampu untuk bertanggung jawab atas kondisi mendiang Laura Anna, bahkan sekadar membeli popok.
Padahal tas yang dikenakan Janariah tersebut diketahui bernilai hingga puluhan juta.
Awkarin mengomentari penampilan ibu Gaga itu melalui unggahan di InstaStory-nya, @awkarin, Kamis (6/1/2022).
Sebagai informasi, Janariah saat itu tampil dalam kanal YouTube Crazy Nikmir Real sebagai narasumber.
Ia membeberkan pandangannya terkait tudingan Laura terhadap Gaga dan keluarganya.
Baca: Sebut Operasi Laura Anna Sia sia, Ibu Gaga Muhammad Diberi Balasan Menohok oleh Ameilia Edelenyi
Disebutkan bahwa Gaga tak bertanggung jawab atas kecelakaan yang menyebabkan kelumpuhannya.
Selain itu, Gaga dan ibunya dituduh telah menggunakan uang di ATM Laura tanpa izin.
Awkarin pun sempat menuliskan kembali ucapan Janariah dan memberikan komentar.
"'Dokter sudah bilang, hanya 1000:1 yang sembuh dari operasi ini, sudah tahu dokter ngomong gitu, kenapa masih dilakukan?'
Tsaayyy, itu namanya orangtua pengin yang terbaik buat anaknya, apa pun ya ditempuh untuk kesembuhan anaknya.
Komedi awal tahun," tulis Awkarin.
Baca: Laura Anna Punya Sedikit Kemungkinan Sembuh Semasa Hidup, Ibu Gaga: Untuk Apa Dilakukan Operasi?
Pada kesempatan tersebut, Janariah tampil stylish dengan mengenakan luaran parka dan tas hitam.
Rupanya, tas yang dikenakan ibu Gaga itu menarik perhatian Awkarin.
Ia pun meminta akun fanbase-nya untuk menilik merek tas yang dipakai Janariah.
"Itu tasnya Gucci gak sih? Coba lihatin dong wkwk @awkarin.wearing," tulis Awkarin.
Tak berapa lama, akun yang ditandai membalas dan menyatakan bahwa tas tersebut bermerek memang Gucci dengan harga jual lebih dari Rp 35 juta.
Awakarin pun mengungkit perlakuan keluarga Gaga yang bahkan tak membantu untuk membeli popok Laura.
Padahal dari penampilannya, keluarga itu terlihat mampu untuk membeli barang-barang bermerek.
"Beli popok katanya ngga ada duit?," sindir Awkarin. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Ibu Gaga Kepergok Pakai Tas Gucci, Awkarin Ungkit Perlakuan pada Laura Anna: Beli Popok Gak Ada Duit
# Ibu Gaga Muhammad # tas Gucci # Awkarin # popok # Pampers #
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.